AUM

Mengenal Asuransi Syariah dan Rekomendasi Produk Terbaiknya

Bagi Anda yang takut kena riba, bisa memilih perlindungan maksimal dari asuransi syariah. Pertanyaannya kini, bagaimana cara mengetahui asuransi syariah terbaik?

Asuransi ini mengimplementasikan syariat Islam secara tepat dalam produknya; berjalan pada kaidah saling tolong menolong dan melindungi melalui dana anggota yang terkumpul. Lewat sistem syariah; perusahaan penyedia hanya berperan sebagai pemegang amanah dan yang saling menanggung risiko adalah peserta.

Salah satu produk asuransi syariah yang bisa dipilih adalah polis asuransi penyakit kritis. Selain itu, Anda selaku pemilik kendaraan roda empat dapat memilih asuransi mobil untuk usaha rental.

Dalam artikel berikut ini; akan mengupas tuntas jenis asuransi syariah dan beberapa rekomendasi terbaiknya yang penting untuk diketahui oleh Anda.

Rekomendasi Asuransi Syariah Terbaik

Cara paling mudah untuk menemukan produk asuransi syariah terbaik adalah dengan memilih dari perusahaan yang memang sudah terkenal; dan punya reputasi yang baik di masyarakat Indonesia.

Berikut ini; rekomendasi produk perlindungan syariah terbaik dari perusahaan asuransi paling dipercaya.

Takaful Keluarga Syariah

Takaful Keluarga adalah perusahaan asuransi yang berfokus pada layanan syariah. Bisa dibilang, perusahaan ini merupakan pionir perusahaan yang bergerak full di bidang asuransi syariah, tanpa menawarkan produk konvensional.

Di mata masyarakat, Takaful sangat terpercaya karena mereka terdiri dari tokoh-tokoh yang paham dalam dunia ekonomi syariah.

Selain itu; nasabah juga tidak perlu ragu uang iuran asuransi syariah mereka tercampur dengan premi dari asuransi konvensional.

Sebagai salah satu perusahaan asuransi syariah terbaik, Takaful Keluarga juga menyediakan banyak pilihan produk asuransi dengan keuntungan; dan besar iuran yang bisa disesuaikan dengan kemampuan semua orang.

Asuransi Mandiri Kesehatan Syariah AXA

Memiliki asuransi kesehatan syariah dengan bernama Asuransi Mandiri Kesehatan Syariah; AXA merupakan salah satu perusahaan asuransi tertua di Indonesia.

Meski berasal dari Perancis, perusahaan AXA membuat layanan asuransi syariah khusus untuk warga Indonesia yang ingin punya perlindungan diri tanpa takut riba.

FWD Sharia Insurance

Sama seperti AXA, FWD juga merupakan perusahaan asuransi dari luar negeri tapi tetap menyediakan produk asuransi syariah di Indonesia.

Hanya saja, FWD berasal dari Malaysia, salah satu negara dengan penduduk beragama muslim yang sangat banyak.

Oleh karena itu, kita tidak perlu meragukan kemampuan FWD dalam mengelola keuangan dari setoran asuransi syariah nasabahnya.

Sebab, produk dari FWD Sharia Insurance bukan hanya ditawarkan pada masyarakat Indonesia saja, tapi juga untuk warga Negeri Jiran, tempat perusahan ini lahir.

Prudential Syariah

Satu lagi perusahaan asuransi dari luar negeri dengan layanan syariah adalah Prudential.

Dibandingkan ketiga perusahaan sebelumnya, layanan dari Prudential syariah adalah yang paling beragam. Bahkan hampir semua produk asuransi konvensional dari perusahaan ini punya versi syariahnya.

Produk-produk syariah paling diminati di Prudential Syariah adalah produk asuransi kesehatan dan asuransi jiwa.

Mengingat reputasi perusahaan ini sudah dibangun sejak 1995, masyarakat tentu tidak ragu lagi untuk mempercayakan kestabilan finansial mereka kepada Prudential.

Sesuai dengan namanya, hanya ada produk syariah tipe asuransi jiwa saja yang disediakan oleh BRI. Namun tiap nasabahnya tetap akan mendapatkan perlindungan yang mereka butuhkan, di antaranya:

  • Tanggungan 29 jenis penyakit kritis
  • Manfaat hospital cash plan selama rawat inap

Dan sebagai salah satu perusahan BUMN, BRI Life punya pedoman untuk mengutamakan kepuasan masyarakat dibandingkan keuntungan perusahaan.

Sinarmas MSIG Life Syariah

Yang terakhir, ada asuransi dari perusahaan dalam negeri, yaitu Sinarmas MSIG.

Selain menyediakan produk asuransi konvensional, Sinarmas juga punya pilihan asuransi kesehatan maupun asuransi jiwa syariah untuk masyarakat Indonesia.

Salah satu produknya bernama SMILe Medical Syariah, yaitu produk asuransi kesehatan syariah yang akan menanggung biaya rawat inap hingga 1,5 juta Rupiah per malam.

SMILe Medical Syariah juga siap menanggung biaya pembedahan sesuai dengan bill dari rumah sakit. Selain itu, produk asuransi ini punya limit polis hingga 1,4 miliar per tahun.

FWD Life

FWD Life menawarkan produk asuransi kesehatan keluarga syariah dengan nama Asuransi Bebas Handal.

Asuransi ini telah berjalan pada sistem cashless dan bisa dibeli secara online melalui situs FWD Life.

BNI Life Syariah

Bank BNI sebagai perusahaan BUMN juga turut mengeluarkan jenis asuransi yang terhindar dari riba.

Asuransi berbasis syariat Islam yang dikeluarkan BNI diperuntukkan untuk kelompok individu yang meliputi pendidikan, investasi plus, dan multi investa.

BNI juga mengeluarkan produk bisnis yang di antaranya adalah pembiayaan jiwa syariah dan health plan syariah.

Sunlife

Sunlife memiliki produk asuransi kesehatan syariah dengan nama Sun Medical Platinum.

Produk asuransi ini menjadi produk pertama yang menyediakan perawatan efek samping kemoterapi serta terapi pendukung untuk pemulihan.

Dengan produk ini, Anda bisa merasakan manfaat tagihan hingga Rp7,5 miliar. Itulah rekomendasi perusahan asuransi syariah terbaik yang dapat Anda pilih sesuai kebutuhan dan kemampuan finansial, sehingga iuran yang dibayarkan bisa dimanfaatkan dengan maksimal. Jadi, sudah memutuskan memilih produk yang mana?

Muhammad Taufiq Ulinuha

Pemimpin Redaksi PWMJateng.com, Redaktur Rahma.ID.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Tidak bisa menyalin halaman ini karena dilindungi copyright redaksi. Selengkapnya hubungi redaksi melalui email.

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE