AUMBerita

Muslim Keren Zaman Sekarang

PWMJATENG.COM, Surakarta – Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) menggelar Tabligh Akbar sebagai bagian dari Gema Kampus Ramadan (GKR) 1445 H dengan tema ‘Refleksi Risalah Islam Berkemajuan’. Acara ini berlangsung pada Selasa (19/3) di Masjid Sudalmiah Rais UMS.

Dalam Tabligh Akbar tersebut, Ketua Majelis Tabligh Pimpinan Pusat Muhammadiyah, Fathurrahman Kamal, menyampaikan pentingnya menjadi muslim keren dan berkemajuan di era sekarang.

“Islam adalah landasan kemajuan, dan semangat kemajuan tercermin dalam ajaran Islam itu sendiri. Umat Islam memperkuat diri dengan spiritualitas,” ungkapnya.

Fathurrahman Kamal menjelaskan bahwa masyarakat yang berkemajuan adalah mereka yang kritis terhadap zaman dan kehidupan, memiliki tradisi literasi, dan juga literasi digital.

“Dalam era disrupsi ini, terjadi revolusi mendasar yang mengubah cara hidup, bekerja, dan berinteraksi,” jelasnya.

Salah satu persoalan yang diangkat adalah bagaimana teknologi dapat digunakan untuk memajukan masyarakat di masa depan.

Baca juga, Strategi Sepakbola Jerman: Evolusi Dakwah Kultural Muhammadiyah

Fathurrahman Kamal menyoroti peran media baru (new media) yang telah membawa perubahan signifikan di berbagai sektor, termasuk pada aspek spiritual dan moral. Perubahan ini menciptakan kondisi baru di mana aktivitas keagamaan dan relasi sosial mengalami transformasi melalui internet.

“Dampaknya pada aspek spiritual adalah terjadinya penyimpangan pemahaman keagamaan di ruang publik melalui media internet. Kita juga menyaksikan dehumanisasi dan kehilangan rasa kemanusiaan karena perilaku narsistik yang semakin masif di media maya,” tambahnya.

Dalam konteks menjadi muslim holistik (kaffah), Fathurrahman Kamal menegaskan bahwa:

  1. Muslim kaffah adalah manifestasi dari Islam, iman, dan ihsan;
  2. Mereka berkomitmen untuk menjalankan semua ajaran Islam secara lahir dan batin;
  3. Berupaya optimal dalam mewujudkan ajaran Islam dalam kehidupan sehari-hari;
  4. Menghayati Islam sebagai sistem ritual dan panduan dalam perilaku.

“Muslim keren zaman sekarang adalah mereka yang berilmu (profesional), beradab, dan berdaya guna (altruistik),” demikian Fathurrahman Kamal menutup paparannya.

Kontributor : Fika
Editor : M Taufiq Ulinuha

Muhammadiyah Jawa Tengah

Muhammadiyah Jawa Tengah adalah gerakan Islam yang mempunyai maksud dan tujuan menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam Jawa Tengah yang sebenar-benarnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Tidak bisa menyalin halaman ini karena dilindungi copyright redaksi. Selengkapnya hubungi redaksi.

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE