BeritaKabar Daerah

Zakaria Ahmad Gantikan Wahyu Adi Nugroho Sebagai Ketua PCPM Nalumsari

PWMJATENG.COM, Jepara – Dalam rangka melanjutkan kepemimpinan di Pemuda Muhammadiyah cabang, PCPM Nalumsari menggelar Musyawarah Cabang (MUSYCAB) Periode Muktamar XVIII. Acara ini berlangsung pada Jumat, 8 Maret 2024, di Gedung Dakwah Muhammadiyah Ranting Dorang, Jepara. Musycab dihadiri oleh berbagai tokoh penting dari Muhammadiyah, termasuk Ketua PCM Nalumsari, Ketua dan Sekretaris PCA Nalumsari, PDPM Jepara, Ketua PRM Dorang, Ketua dan Sekretaris PCNA, PC TSPM, PC IPM, dan perwakilan PRPM se-cabang Nalumsari.

Wahyu Adi Nugroho, Ketua PCPM Nalumsari periode sebelumnya, dalam kesempatan tersebut menyampaikan kepada peserta Musyawarah untuk mendukung calon ketua berikutnya. Ia menjelaskan bahwa karena telah mendapat amanah sebagai Ketua PDPM Jepara, ia tidak bisa menjabat untuk periode kedua. Namun, ia siap memberikan arahan dan monitoring perkembangan PCPM tidak hanya di Nalumsari, tetapi juga di seluruh Kabupaten Jepara.

M. Khusni Azzam dari PDPM Jepara memberikan apresiasi kepada PCPM Nalumsari atas penyelenggaraan MUSCYCAB yang kedua setelah Mayong. Hal ini menunjukkan keseriusan PCPM Nalumsari dalam melanjutkan kepemimpinan Pemuda Muhammadiyah di tingkat cabang.

Baca juga, Pertahankan Tradisi, Kontingen Jateng Juarai OlympicAD VII Borong Ratusan Medali

KH. Badrudin Noor, Ketua PCM Nalumsari, memberikan arahan luar biasa kepada kader-kader PCPM Nalumsari, menekankan pentingnya kecerdasan, kesediaan, dan keikhlasan dalam kepemimpinan Pemuda Muhammadiyah.

Proses pemilihan dilakukan dengan pemungutan suara manual, dan hasilnya menunjukkan 7 formatur yang terpilih. Di antara mereka, Zakaria Ahmad memperoleh suara terbanyak, yang kemudian terpilih sebagai Ketua PCPM Nalumsari. Susunan pengurus lainnya juga diumumkan setelah rapat formatur.

Dengan demikian, susunan pengurus PCPM Nalumsari periode berikutnya adalah sebagai berikut:

  • Ketua: Zakaria Ahmad
  • Sekretaris: Thoriq H. Noor
  • Bendahara: Helmi Aulia
  • Kabid Dakwah dan Pengkajian Agama: Ahmad Abdillah
  • Kabid Ekonomi dan Kewirausahaan: Burhan Jaya Utama
  • Kabid KOKAM dan SAR: Suyoto
  • Kabid Organisasi dan Pengkaderan: Agus Jayanto.

Kontributor : Wahyu Adi Nugroho
Editor : M Taufiq Ulinuha

Muhammadiyah Jawa Tengah

Muhammadiyah Jawa Tengah adalah gerakan Islam yang mempunyai maksud dan tujuan menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam Jawa Tengah yang sebenar-benarnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Tidak bisa menyalin halaman ini karena dilindungi copyright redaksi. Selengkapnya hubungi redaksi.

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE