Berita

SD Muhammadiyah Weleri Kirim 16 Peserta di OMSUKA

PWMJATENG.COM, KENDAL – Olimpiade Matematika Universitas Islam Sunan Kalijaga Jogyakarta (OMSUKA) ke 3 akan segera digelar, tepatnya akan berlangsung 3 Februari 2018, dan salah satu kontingan yang siap bertanding adalah siswa – siswi SD Muhammadiyah Weleri, Kendal.

OMSUKA sebagai salah satu kegiatan yang diadakan oleh program studi, prodi Matematika UIN Sunan Kalijaga dengan jenis lomba olimpiade tulis dan alat peraga.

Setelah melakukan seleksi secara ketat, dilanjutkan dengan latihan rutin, dan pembinaan mental akhirnya SD Muhammadiyah Weleri Jum’at (2/2) melepas, mengirim 16 siswa terbaiknya untuk berlaga di ajang bergengsi tersebut. Event OMSUKA sendiri akan berlangsung di Kota Pelajar, Yogyakarta.

“ Setelah kita melakukan persiapan yang matang, maka hari ini kita masih berikhtiar dengan serangkaian do’a, semoga Allah memberikan yang terbaik buat anak – anak didik kita yang akan mengikuti OMSUKA “ kata kepala SD Muhammadiyah Weleri, Sriyanta, S.Pd.I.

Di hadapan seluruh siswa SD Muhammadiyah Weleri dan wali murid yang ikut serta dalam upacara pelepasan peserta OMSUKA 2018, beliau meminta kepada seluruh peserta untuk tidak terbebani harus menjadi juara.

“ Jangan berfikir tentang juara, tetapi bertandinglah secara sportif, semangat dan jujur “ pesan Sriyanta.

“ Juara itu ada di tangan Allah, maka setelah kalian berlatih dengan rajin dan berdo’a, maka mari kita bertawakal kepadaNya “ ujarnya.

Upacara pelepasan yang berlangsung di halaman SD setempat diikuti juga oleh jajaran PCM Weleri, dan jajaran Majelis Dikdasmen.

“ OMSUKA yang akan diikuti oleh kalian hendaknya dijadikan sebuah latihan ,pertandingan besar dan perlu kesungguhan agar berprestasi yang terbaik “ kata ketua Majelis Dikdasmen PCM Weleri, Drs Waluyo Hadi, M.Pd. Adapun tentang juara beliau berpesan untuk tidak difikir secara berlebihan.

 

“ Serahkan sepenuhnya kepada Allah, karena Dia lebih tahu dari pada kita “ katanya.

Koordinator guru pembimbing peserta OMSUKA, Lolyta Nur, S.Pd mengakui telah mempersiapkan 16 siswa yang telah dibimbingnya beberapa bulan lalu.

“ Anak – anak telah kami latih, baik tertulis maupun memperagakan alat “ kata Lolyta saat ditemui pwmjateng.com.

Menurutnya pembinaan dilakukan secara rutin dan pembahasan materi secara perkelas.

“ Kami melakukan pembinaan tiga kali sepekan. Adapun materi pembahasannya khusus matematika dan alat peraga untuk kelas 4,5 dan 6. Anak – anak juga kami beri materi latihan soal yang dilakukan setiap hari, bahkan kami juga menggunakan waktu jam efekti KBM “ ungkap Lolyta yang didampingi para guru pembimbing, Choirunnisa Wahyuningsih, S.Pd, Nien Ismali Yantika, S.Pd, Ari Tri, S.HI, dan Firdaus, ST.

Lolyta dan seluruh keluarga besar SD Muhammadiyah Weleri berharap semoga delegasi yang dikirim memperoleh hasil yang terbaik. (Galuh AN/MPI Kendal)

Aji Rustam

Jurnalis MPI PWM Jateng, Wartawan Seniour TribunJateng

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Tidak bisa menyalin halaman ini karena dilindungi copyright redaksi. Selengkapnya hubungi redaksi melalui email.

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE