BeritaKabar Daerah

SMP Muhammadiyah 6 Kradenan Blora Adakan Pengajian Isra’ Mi’raj dan Sosialisasi PPDB

PWMJATENG.COM, BLORA– Dalam rangka memperingati peristiwa Isra’ mi’raj PRA ( pimpinan ranting Aisyiyah) Mojorembun selatan Blora mengadakan pengajian, Ahad (19/2/2023).

Acara diawali tilawah oleh IPM SMP Muhammadiyah 6 Kradenan ( MUHAMKA) Blora dengan menghafal surat Al Buruj dilanjutkan kultum dari siswa dengan tema “Hadiah mahkota untuk orang tua di surga” .

Barang siapa yang menghafal Al-Qur’an dan mengamalkan isinya, maka akan dipakaikan kepada kedua orang tuanya mahkota pada hari kiamat ” ( HR. Hakim 1/756)

Dilanjutkan sosialisasi PPDB oleh Kepala SMP MUHAMKA M. Samsul Anam, S. Pd pada tahun ajaran 2023/3024 SMP MUHAMKA membuka 2 program : kelas unggulan ( kelas tahfiz 3 juz dan kelas digital/coding) Kelas reguler

” Penguatan karakter SMP MUHAMKA

  1. MenSaPa ( Menyambut Salam Pagi)
  2. DUGI SURGA ( Duha Pagi Seluruh Warga)
    3.NGABARI ( Ngaji Bareng Setiap Hari)
  3. JUM’AT SMS ( Sedekah Minimal Seribu Rupiah)
  4. SABER ( Sabtu Bersih)”, terang kepala SMP Muhammadiyah 6 Kradenan Blora, M. Samsul Anam.

Pada pengajian inti yang disampaikan dari PDA ( pimpinan daerah Aisyiyah) Blora Hj Puger Al Qodri dengan tema hikmah Isra Mikraj. ” Diwajibkannya umat islam untuk mendirikan sholat 5 waktu”, ujar Hj. Puger Al qodri. (*)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE