AUMBerita

Ratusan Siswa SD Muhammadiyah Sudagaran Ikuti Wisuda Akbar Santri XVI

PWMJATENG.COM, Wonosobo – Sabtu, 27 Mei 2023, Ratusan Siswa Ikuti Wisuda Santri Akbar XVI Kategori juz 30,29,28, dan juz 1 di Gedung Sasana Adipura Kencana Wonosobo.

Acara yang dihadiri oleh Ketua Majelis Dikdasmen PDM Wonosobo yang diwakili oleh Bapak Mulyadi, Kepala Dinas Dikpora Kabupaten Wonosobo, Ketua K3S SD Kecamatan Wonosobo, Kepala TK Aisyiyah se-Kecamatan Wonosobo, Komite Sekolah, Mantan Kepala Sekolah SD Muhammadiyah Sudagaran serta Wali Siswa dari perwakilan TK Aisyiyah pun turut diundang.

Acara Wisuda Santri Akbar XVI dibuka dengan megah yang diawali dengan sambutan dari Kepala Sekolah SD Muhammadiyah Sudagaran Wonosobo.

Dalam sambutannya beliau menyampaikan bahwa anak adalah aset dunia dan akhirat maka sudah selayaknya kita sebagai orang tua memberikan media, apresiasi, dan sesuatu yang terbaik untuk anak. Jadilah saksi yang terbaik atas prestasi dari anak-anak.

Acara Wisuda Santri juga dimeriahkan dengan penampilan biola, menyanyi tunggal maupun duet dari siswa-siswi SD Muhammadiyah Sudagaran Wonosobo.

Ketua Dinas Dikpora, Tono Prihatono juga berpesan dalam sambutannya bahwa setiap anak mempunyai potensi yang berbeda-beda, tugas orang tua dan guru adalah menemukan versi terbaik dari anaknya. Karena sekolah bukan pabrik, tetapi selayaknya seperti sebuah taman. Di mana seluruh tanaman yang tumbuh di sana akan tumbuh sesuai kodratnya masing-masing. Sehingga tugas orang tua dan guru adalah menumbuhkan anak sesuai dengan kodratnya masing-masing.

Baca juga, Dewan Pakar LPP PP Muhammadiyah Silaturahmi ke Beberapa Tokoh di Bumiayu Brebes

Ada 186 peserta wisuda santri yang memasuki ruang wisuda dengan diiringi pagar betis oleh Bapak/Ibu guru SD Muhammadiyah Sudagaran yang menambah megah dan meriah acara wisuda kali ini. Peserta wisuda terdiri dari kategori Khotmil Quran, Tahfidzul Quran juz 30, 29,28, dan juz 1.

Pada prosesi Wisuda, para peserta di demonstrasi untuk menguji kemantapan wisudawan dalam menempuh hafalannya. Demo sambung ayat mulai dari juz 30 ditebak oleh peserta wisuda kelas satu, adapun demo juz 29 dan 28 berhasil ditebak oleh peserta kelas dua dan kelas empat. Tak kalah menarik demo juz 1 pun berhasil ditebak oleh peserta wisuda dari kelas 3 yang membuat kagum dan merinding oleh seluruh tamu undangan dan audiens yang hadir di acara ini.

Acara berlangsung dengan haru ketika para peserta wisuda memberikan mahkota untuk kedua orang tuanya. Dalam momen tersebut penyematan mahkota merupakan simbol bahwa kelak di akhirat para penghafal Al Quran akan memberikan mahkota dari cahaya kepada kedua orang tua mereka. Dan ini tentu menjadi satu momen tanda cinta dari anak kepada orang tuanya.

Acara Wisuda Santri ditutup dengan Kajian Islami yang disampaikan oleh Ustaz Istisan Arif Al-Fuadhaily, yang merupakan Pengajar dan Qori’ di Ammar TV.

Beliau menyampaikan hal penting tentang kiat-kiat menghafal Al Quran untuk anak anak. Harapan beliau anak anak bisa terus menghafal Al Quran dengan hafalan yang Mutqin, karena mutqin tidak hanya lancar hafalannya tetapi juga dengan bacaannya yang bagus.

Editor : M Taufiq Ulinuha

Muhammadiyah Jawa Tengah

Muhammadiyah Jawa Tengah adalah gerakan Islam yang mempunyai maksud dan tujuan menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam Jawa Tengah yang sebenar-benarnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Tidak bisa menyalin halaman ini karena dilindungi copyright redaksi. Selengkapnya hubungi redaksi.

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE