Berita

IPM Akan Selenggarakan Muktamar Online Pertama di Jawa Tengah

PWMJATENG.COM, PURWOKERTO – Muktamar Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM) ke-22 akan segera berlangsung. Tepat pada tanggal 25-28 Maret 2021 mendatang IPM akan mengadakan Musyawarah tertinggi tingkat organisasi serentak secara daring di seluruh Indonesia.

Salah satu hasil keputusan Tanwir IPM tahun 2019 menyatakan bahwa Muktamar IPM yang ke-22 akan dilakukan pada tahun 2020, tepatnya pada bulan November. Karena adanya pandemi Covid-19 yang berlangsung di Indonesia, akhirnya pelaksanaan Muktamar harus ditunda. Dan pada Tanwir daring 2020 diputuskan bahwa Muktamar IPM ke-22 akan dilakukan pada Maret tahun ini.

Hafidz Syafaaturrahman, Ketua Umum PP IPM mengatakan bahwa Muktamar IPM ke-22 akan dilakukan secara daring karena masih pada kondisi pandemi Covid-19 yang belum mereda. “Untuk persiapan, alhamdulillah kami sudah bersilaturahim dengan PWM jateng, PDM banyumas, PW IPM jateng, PD IPM Banyumas dan bupati banyumas. Semuanya sudah memberikan support untuk Muktamar IPM ke-22 yang insyaallah akan bertempat di Universitas Muhammadiyah Purwokerto (UMP),” ucapnya.

Adapun tema Muktamar IPM yang ke-22 ini adalah “Beyound the Limit Reframe the Future“, dengan tujuan bahwa IPM ingin memberikan jawaban atas kegelisahan permasalahan yang ada, kemudian bagaimana IPM menyusun strategi dakwah pelajar yang kreatif sebagai perwujudan dari misi Islam berkemajuan, serta menyusun isu-isu strategis pergerakan sebagai organisasi pelajar berkualitas global.

“Ditulis oleh Jurnalis Magang – (Tria Isriani)”

Muhammadiyah Jawa Tengah

Muhammadiyah Jawa Tengah adalah gerakan Islam yang mempunyai maksud dan tujuan menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam Jawa Tengah yang sebenar-benarnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Tidak bisa menyalin halaman ini karena dilindungi copyright redaksi. Selengkapnya hubungi redaksi melalui email.

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE