BeritaMajelis LembagaPWM Jateng

Ini Dia! Langkah Dahsyat MPM PWM Jateng: Budidaya Sorgum Manis di UMP

PWMJATENG.COM, Banyumas – Majelis Pemberdayaan Masyarakat (MPM) Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jawa Tengah telah memulai budidaya sorgum manis di Lahan Percobaan Fakultas Pertanian Universitas Muhammadiyah Purwokerto (UMP). Proses penanaman dilakukan pada Minggu (18/2/2024) di lahan seluas 1 hektare.

Menurut Ketua MPM PWM Jateng, Ir Fatchur Rohman, penanaman sorgum manis merupakan bagian dari rencana jangka panjang untuk memperkenalkan budidaya sorgum manis oleh MPM PWM Jateng. Fatchur menyatakan, “Sorgum manis memiliki prospek yang cerah sebagai penghasil pangan, pakan ternak, dan bahan baku industri di masa depan.”

Tujuan dari penanaman sorgum manis ini adalah untuk memberikan contoh kepada petani tentang budidaya sorgum yang ramah lingkungan dan diharapkan dapat meningkatkan kesejahteraan petani. Fatchur juga menjelaskan bahwa sorgum merupakan salah satu tanaman penting di dunia sebagai penghasil karbohidrat yang mudah diusahakan dan memiliki resiko gagal yang relatif kecil.

Baca juga, Ketua PWM Jateng Himbau Semua Pihak untuk Bersikap Dewasa dan Berjiwa Ksatria dalam Menanggapi Hasil Pemilu

Menurut Fatchur, sorgum memiliki banyak manfaat, baik dari bijinya maupun dari batang dan daunnya. Bijinya dapat digunakan sebagai makanan pengganti beras, bahan baku industri pangan dan minuman, bahan baku pakan ternak, dan lain-lain. Sementara itu, batang sorgum manis juga dapat diolah menjadi gula, baik untuk konsumsi maupun untuk industri bioethanol.

Fatchur optimis bahwa tanaman sorgum ini akan berhasil dengan tingkat keberhasilan mencapai 90 persen. Dia menekankan bahwa lahan UMP merupakan tempat yang ideal untuk pertumbuhan dan hasil optimal sorgum.

Program ini merupakan bagian dari rencana besar budidaya sorgum yang lebih luas dengan melibatkan beberapa pihak, termasuk kerjasama dengan Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) dan PT Pertamina Cilacap.

Rektor UMP, Assoc Prof Dr Jebul Suroso, menyatakan bahwa kolaborasi ini adalah bagian dari komitmen UMP dalam mendukung ketahanan pangan Indonesia.

Editor : M Taufiq Ulinuha

Muhammadiyah Jawa Tengah

Muhammadiyah Jawa Tengah adalah gerakan Islam yang mempunyai maksud dan tujuan menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam Jawa Tengah yang sebenar-benarnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Tidak bisa menyalin halaman ini karena dilindungi copyright redaksi. Selengkapnya hubungi redaksi melalui email.

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE