BeritaKabar Daerah

Hadiri Halalbihalal, Bupati Etik Suryani Pasrah Bongkokan ke Muhammadiyah

PWMJATENG.COM, Sukoharjo – Gedung IPHI Sukoharjo menjadi saksi kehangatan silaturahim dalam acara Halalbihalal yang diadakan oleh Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kabupaten Sukoharjo pada Sabtu (4/5). Acara ini dihadiri oleh berbagai tokoh dan pemimpin, termasuk Bupati Sukoharjo, Etik Suryani, serta jajaran forkompimda Kabupaten Sukoharjo, dan berlangsung meriah.

Wakil Ketua PWM Jawa Tengah, Ahmad Hasan Ays’ari Ulama’i, turut hadir sebagai pembicara dan memberikan sentuhan kearifan lokal dalam suasana yang penuh kebersamaan.

Prosesi dimulai dengan penampilan seni beladiri Tapak Suci Putra Muhammadyah oleh siswa-siswi sekolah Muhammadiyah di Kabupaten Sukoharjo, yang menambah semarak suasana.

Ketua Panitia Penyelenggara, Sri Lahir, menyampaikan bahwa acara Halalbihalal Muhammadiyah Kabupaten Sukoharjo tahun ini merupakan bagian dari program kerja Pimpinan Daerah Muhammadiyah setempat. Acara ini dihadiri oleh tak kurang dari 2900 peserta dari berbagai kalangan, termasuk pimpinan cabang Muhammadiyah dan Aisyiyah, guru sekolah Muhammadiyah, karyawan amal usaha Muhammadiyah, dan warga persyarikatan Muhammadiyah.

Ketua Pimpinan Daerah Kabupaten Sukoharjo, Djumari, mengucapkan terima kasih atas dukungan pemerintah setempat kepada Persyarikatan Muhammadiyah Kabupaten Sukoharjo dan menyampaikan selamat hari raya Idulfitri 1445H sambil memohon maaf lahir dan batin kepada seluruh warga Persyarikatan Muhammadiyah Kabupaten Sukoharjo.

Baca juga, Hasan Asy’ari: Keutamaan dan Karakter Umat Islam

Pada kesempatan yang sama, Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kabupaten Sukoharjo menekankan pentingnya acara Halalbihalal sebagai wadah untuk mempererat silaturahim, terutama pasca Pemilu 2024, dengan harapan suasana hangat kembali menyelimuti masyarakat.

Dalam rangkaian acara Halalbihalal tersebut, Pimpinan Daerah Muhammadiyah Sukoharjo memberikan penghargaan kepada pimpinan cabang Muhammadiyah yang berprestasi dalam 3 kategori: PCM Blimbing, PCM Weru, PCM Nguter, PCM Baki, PCM Sukoharjo, dan PCM Kartasura.

Bupati Sukoharjo Etik Suryani, menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh warga Muhammadiyah Sukoharjo atas kontribusinya dalam memajukan wilayah ini dan berharap agar warga Muhammadiyah dapat bersama-sama menciptakan Sukoharjo yang lebih makmur di periode kedua ini.

Acara berjalan lancar dengan penuh kegembiraan, memberikan kesan yang mendalam bagi seluruh peserta dan semoga semangat kebersamaan dan ukhuwah Islamiyah terus mengalir di tengah-tengah masyarakat Kabupaten Sukoharjo.

Kontributor : Dimas Sanjaya
Editor : M Taufiq Ulinuha

Muhammadiyah Jawa Tengah

Muhammadiyah Jawa Tengah adalah gerakan Islam yang mempunyai maksud dan tujuan menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam Jawa Tengah yang sebenar-benarnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Tidak bisa menyalin halaman ini karena dilindungi copyright redaksi. Selengkapnya hubungi redaksi.

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE