Berita

Tournamen Futsal Sebagai Ajang Silaturrahmi Antar SD/MI se-Gugus Pantai Kartini Mojolaban

PWMJATENG.COM, SUKOHARJO – Tim KKN DIK UMS menyelenggarakan pertandingan Tournamen persahabatan futsal yang berkolaborasi dengan SD Muhammadiyah Palur Program Khusus dalam rangka milad ke-53. Pertandingan dilaksanakan Selasa, 21 Februari 2023 di Arra Futsal Sport Center. Pertandingan ini diikuti oleh 11 sekolah atau tim se gugus Pantai Kartini dengan jumlah peserta 94. Pertandingan tersebut di selenggarakan dengan maksud dan tujuan untuk meningkatkan potensi olahraga futsal di Gugus Pantai Kartini.

Pertandingan dibuka dengan acara pembukaan, dimana terdapat sambutan dari kepala sekolah SD Muhammadiyah Palur Program Khusus, ketua pelaksana dan ketua gugus pantai Kartini. Kepala sekolah SD Muhammadiyah Palur menyampaikan “Semoga pertandingan ini menjadi jembatan untuk menyambung tali silaturahmi dan persahabatan antar SD/MI se gugus Pantai Kartini” Ujar Supadi, S.Pd.

Sementara itu, Usaid Syahrul Mubarak selaku ketua pelaksana berpesan dalam sambutannya, “Jagalah kejujuran dan sportivitas dalam pertandingan. Karena bukan hanya memerlukan skill, namun kedua hal tersebut juga menjadi modal menuju kemenangan. Melalui ajang pertandingan persahabatan futsal ini mari jadikanlah sebagai momentum pembinaan mentalitas generasi muda yang memberikan kontribusi yang positif terhadap generasi muda kedepannya.

Siti Munawarah selaku ketua Gugus Pantai Kartini mengucapkan terima kasih kepada Tim KKN DIK UMS karena telah bersedia menjadi panitia dan menyelenggara pertandingan persahabatan futsal antar SD/MI se gugus Pantai Kartini. Beliau berharap pertandingan ini menjadi wadah untuk para peserta pertandingan untuk menyalurkan prestasi di bidang olahraga futsal.

Sementara Razeen Errick salah satu peserta dari SD Muhammadiyah Palur mengatakan, Kami sangat antusias dan berbahagia dapat mengikuti persahabatan futsal ini selain itu dapat bertemu dengan teman teman dari sekolah lain tak kalah penting bakat yang kami punya yaitu futsal semakin terasah.

Dalam turnamen ini menghasilkan Juara 1 SD Muhammadiyah Palur, Juara 2 SD Negeri Palur 01 serta Juara 3 bersama SD Negeri Triyagan 01 dan SD Negeri Triyagan 02. Kegiatan dapat berjalan dengan lancar penuh kehangatan dan semoga kegiatan ini bisa dilakukan secara rutin sehingga terjalin silaturahmi dan sekaligus mencari bibit pemain futsal dari anak usia sekolah dasar yang handal.

Kontributor : Choerul Anam

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE