Berita

SMP Muhammadiyah Plus Salatiga Antarkan Pimda 99 Salatiga Jadi Juara Umum

PWMJATENG.COM, YOGYAKARTA-Kejuaraan Yogyakarta Championship (YKTC) ke 3 telah selesai di gelar pada 27-28 Maret 2018 kemarin. SMP Muhammadiyah Plus Salatiga berhasil mengantarkan Tapak Suci Pimda 99 Kota Salatiga menjadi Juata Umum 3 pada YKTC 3 tersebut dengan perolehan mendali 6 emas, 2 perak dan 4 perunggu yang disumbangkan.

Sayap Rajawali yang menjadi penggagas kegiatan YKTC, mengadakan kegiatan dengan tujuan memberikan kesempatan yang sebesar-besarnya kepada atlit muda untuk merasakan pengalaman bertanding sekaligus mengasah mental Juara. Even YKTC juga diadakan berkala untuk mengenalkan Pencak Silat sehingga diharapkan bisa bersaing dengan bela diri dari luar negeri.

SMP Muhammadiyah Plus Salatiga yang mengirimkan 12 atlitnya berhasil menyabet 6 emas, 2 perak dan 4 perunggu. Medali emas dipersembahkan oleh Nadine, Akbar, Ila, Salsa, Bagas, dan Hanif. Medali perak dipersembahkan oleh Alya dan Chevyn, sedangkan medali perunggu diraih oleh Alvito, William, Ubaid dan Kana. Dengan perolehan tersebut SMP Muhammadiyah Plus mampu mengantarkan Tapak Suci Pimda 99 Salatiga menjadi Juara Umum 3 dengan perolehan total medali 9 emas, 5 perak dan 13  perunggu.

Kuncoro yang menjadi pendamping sekaligus pelatih menyampaikan, “Alhamdulillah Pimda 99 Salatiga mampu menjadi Juara Umum 3. Semua ini berkat kerja keras seluruh atlit dan sumbangsih dari SMP Muhammadiyah Plus Kota Salatiga yang mampu menyumbangkan 6 medali emas,” ungkapnya.

Muhammadiyah Jawa Tengah

Muhammadiyah Jawa Tengah adalah gerakan Islam yang mempunyai maksud dan tujuan menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam Jawa Tengah yang sebenar-benarnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Tidak bisa menyalin halaman ini karena dilindungi copyright redaksi. Selengkapnya hubungi redaksi melalui email.

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE