Berita

SMP Birrul Walidain Muhammadiyah Sragen Galang Dana untuk Palestina di Momen Peringatan Hari Kebangkitan Nasional

PWMJATENG.COM, SRAGEN – Derita Rakyat Palestina turut dirasakan khusunya umat muslim di dunia. Peristiwa ini menggerakkan banyak hati para kaum muslimin di dunia untuk membantu meringankan beban rakyat di Palestina melalui penggalangan dana.

Begitu pun yang dilakukan oleh SMP Birrul Walidain Muhammadiyah Sragen, atau yang dikenal dengan SMP BWM Sragen. Para guru dan seluruh murid menggelar aksi peduli Palestina pada, Kamis (20/5/21), bertepatan dengan peringatan Hari Kebangkitan Nasional

Amir selaku Kepala SMP BWM Sragen mengungkapkan bahwa kegiatan ini merupakan aksi peduli nyata untuk Palestina melalui penggalangan dana dan sekaligus memperingati Hari Kebangkitan Nasional.

“Kegiatan ini dilaksanakan di halaman sekolah dan kami awali dengan menyanyikan lagu ‘Indonesia Raya’, selain itu juga diisi dengan pembacaan puisi,” tambah Amir.

SMP Birrul Walidain Muhammadiyah Sragen Galang Dana untuk Palestina di Momen Peringatan Hari Kebangkitan Nasional
SMP Birrul Walidain Muhammadiyah Sragen Galang Dana untuk Palestina di Momen Peringatan Hari Kebangkitan Nasional

Kegiatan penggalangan dana berlangsung satu jam dengan apel bersama di halaman. Penggalangan dana ini diikuti 300 siswa dan semua guru karyawan SMP BWM. Satu jam dilakukan penggalanhan dana alhamdulillah Palestina terkumpul Rp15.100.000.

Selanjutnya dana yang terkumpul ini akan disumbangkan untuk Palestina melalui Lazismu.

“Harapan kami dari aksi peduli ini dapat sedikit meringankan beban umat muslim di Palestina yang saat ini diserang zionis israel. Selain itu, semoga penggalangan dana juga bermunculan melalui pihak-pihak lainnya,” pungkas Amir.

(Kontributor Sragen_Udik Riyanto)

Muhammadiyah Jawa Tengah

Muhammadiyah Jawa Tengah adalah gerakan Islam yang mempunyai maksud dan tujuan menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam Jawa Tengah yang sebenar-benarnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Tidak bisa menyalin halaman ini karena dilindungi copyright redaksi. Selengkapnya hubungi redaksi melalui email.

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE