Berita

SMA MUH1 UNITED Juara FUTSAL LEAGUE 2017 Se-Jawa Tengah dan DIY

PWMJATENG.COM, KARANGANYAR – Mengawali tahun 2017 Tim Futsal SMA Muhammadiyah 1 Karanganyar yang tergabung dalam SMAMUH1 UNITED menorehkan prestasi sebgai juara 1 IKEMAS UNDIP FUTSAL LEAGUE 2017 pada Senin dini hari (30/01/2017) bertempat di Venue GOR Manahan Surakarta.

Kompetisi futsal yang diadakan oleh Ikatan Keluarga Mahasiswa Sukoharjo (IKEMAS) pada Universitas Diponegoro (UNDIP) Semarang diselenggarakan dengan mengudang tim-tim Futssal SMA dan SMK terbaik di Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta yang tercatat ada 37 tim Futsal yang ikut dalam kompetisi memperebutkan status sebagai jawara futsal SMA/SMK Jawa Tengah dan DIY. Pertandingan yang  dalam rencana dijadwalkan selama 2 hari dari tanggal 28-29 Januari 2017 harus molor sampai dengan tanggal 30 Januari dini hari karena ketatnya pertandingan dan beberapa tim harus melakukan adu pinlati.

Tim futsal SMAMUH1 UNITED pada awal penyisihan sudah menang mudah karena menyisihkan tim SMA N Petarukan Pemalang secara WO (walk out, Red.). Dilanjutkan pada babak-babak berikutnya yang secara berurutan SMA Muhammadiyah 1 Karanganyar menyingkirkan tim-tim mulai SMA N Colomadu, SMA Muhmmadiyah 2 Surakarta dan setelah dibabak perempat final mengalahkan SMK Bina Patria Sukoharjo dengan skor 3-2 dan melalui adu pinalti karena pada sesi waktu reguler berakhir draw 1-1.

Memasuki final lawan yang harus dihadapi SMA Muhammadiyah 1 semakin berat ketika harus bertemu dengan tim futsal SMK 9 Surakarta karena pada final inipun harus melakukan adu pinlati kembali setelah pada pertandingan waktu normal harus puas dengan skor sama 3-3. Setelah diadakan adu pinalti tim futsal SMAMUH1 UNITED memastikan menjadi tim terbaik di Jawa Tengah dan DIY dengan kemenangan atas lawannya dengan angka akhir 5-4.

Pelatih tim futsal SMAMUH1 UNITED Sukirno didampingi asisten pelatih Mahlich Ibrahaim menyampaikan rasa syukurnya atas prestasi yang diraih anak-anak didiknya juga tentunya dukungan dari sekolah melalui kepala sekolah SMA Muhammadiyah 1 Karanganyar “ Alhamdulillah, terlebih khusus terima kasih kepada bapak Munfarid (kepala sekolah, Red.) atas dukungan dan do’a kepada kami sehigga bisa sukses meraih juara 1 pada kejuaraan diawal tahun 2017 ini” pungkas Sukirno.

Hasil akhir kompetisi IKEMAS UNDIP FUTSAL LEAGUE 2017 JAWA TENGAH DAN DIY untuk SMA/SMK adalah sebagai berikut : Juara 1 SMA Muhammadiyah Karanganyar, Juara 2 SMK 9 Surakarta, Juara 3 SMA N 1 Jepara. (MPI PDM Kra – JOe).

Muhammadiyah Jawa Tengah

Muhammadiyah Jawa Tengah adalah gerakan Islam yang mempunyai maksud dan tujuan menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam Jawa Tengah yang sebenar-benarnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Tidak bisa menyalin halaman ini karena dilindungi copyright redaksi. Selengkapnya hubungi redaksi melalui email.

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE