AUMBerita

Serunya Market Day MBS Ash-Shiddiq SMP MULIYA

PWMJATENG.COM, Jepara – MBS Ash-Shiddiq SMP Muhammadiyah 5 Kalinyamatan menyelenggarakan beberapa kegiatan pasca Penilaian Sumatif Akhir Semester, salah satunya adalah Market Day, Selasa (20/6/2023). Dilaksanakannya kegiatan ini bertujuan untuk memberikan wawasan peserta didik dalam rangka mengembangkan jiwa entrepreneur sekaligus sebagai penguat pelaksanaan kurikulum merdeka program P5 (Project Penguatan Profil Pelajar Pancasila).

Implementasi pendidikan karakter sangat ditekankan pada kegiatan tersebut. Utamanya karakter religius, mandiri dan kemampuan kerja sama kelompok. Wujud sikap religius, peserta didik dilatih untuk menerapkan asas-asas kejujuran dalam proses jual beli sampai dengan laporan perolehan hasil. Sedang wujud sikap mandiri dan kerja sama kelompok, peserta didik diberikan keleluasaan untuk mempersiapkan lapak, memilih dan menjajakan produk dagangannya.

Rike Nur Fitriani, S.Sos selaku koordinator Market Day menyampaikan bahwa seluruh konsep Market Day diserahkan kepada siswa untuk mengasah kreativitas.

“Peserta didik diberikan keleluasaan berkreativitas terkait konsep keseluruhan, sebagai sarana melatih mereka dalam menentukan dan menjalankan konsep kelompok,” ungkap Rike.

Ternyata konsep yang ditawarkan peserta didik dinilai sangat menarik. Halaman pondok dan sekolah disulap menjadi lapak-lapak/ stand stand meja yang dihias sedemikian rupa. Ditambah dengan iringan musik, pakaian peserta didik dan teknik marketing yang unik.

Baca juga, Pimpinan Pusat ‘Aisyiyah Serukan Pelaksanaan Iduladha yang Ramah Lingkungan bagi Warga Persyarikatan

Peserta didik sangat antusias, sehingga ada beberapa stand yang berhasil menjual habis produknya dalam waktu singkat. Zafira Anggraini dan kelompoknya dari kelas 8 B, pemilik stand yang menjajakan singkong coklat, aneka kue kering dan minuman segar ini mengungkapkan kegembiraannya karena telah berhasil menjual produk olahannya itu.

“Alhamdulillah, produk yang kami jual laris, senang sekali bisa merasakan serunya berjualan. Semoga di tahun pelajaran depan ada lagi,” ungkap Zafira Anggaraini.

Masih banyak lagi menu-menu yang dijual di stand market day ini. Ada burger, aneka krupuk, lemon squash dan lain sebagainya. Harga-harga yang dijual juga terjangkau.

Apresiasi juga datang dari wali murid kelas 9 yang juga ikut berbelanja, karena kegiatan Market Day ini berbarengan dengan Akhirusannah siswa-siswi kelas 9.

“Kegiatan ini sangat bermanfaat. Pengalaman yang diperoleh dalam hal kewirausahaan dapat dikembangkan lebih lanjut ke depannya,” pungkas Rike.

Kontributor : Ali Akbar Rafsanjani
Editor : M Taufiq Ulinuha

Muhammadiyah Jawa Tengah

Muhammadiyah Jawa Tengah adalah gerakan Islam yang mempunyai maksud dan tujuan menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam Jawa Tengah yang sebenar-benarnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE