Berita

SD Muhammadiyah Plus Sirojudin Borong Juara di Lomba MAPSI

PWMJATENG.COM, MAGELANG – Lomba Mapsi (Mata Pelajaran Penddidikan Islam dan Seni Islam) Kecamatan Mungkid yang dilaksanakn pada tanggal 15 Oktober 2016. Secara acara ini resmi di buka oleh Ka. UPT Dinas Pendidikan dan Olahraga Kecamatan Mungkid yang diwakili oleh pengawas SD Kecamatan Mungkid.

Sebanyak 27 SD Negeri dan Swasta di Kecamatan Mungkid Magelang hadir dan mengikuti kegiatan tersebut. Tujuan kegiatan MAPSI adalah untuk meningkatkan akhlaqul karimah atau budi pekerti luhur dan memupuk rasa persatuan dan kesatuan antara peserta didik.

Dari beberapa cabang yang dilolmbakan SD Muhammadiyah Plus Sirojuddin Mungkidberhasil mendapatkan 8 piala diantaranya adalah :

  1. Juara I LCC PAISUM putri dengan nama peserta Dhiba Nur Syifa
  2. Juara II LCC PAISUM putra dengan nama peserta Izzouma Rona Marasalam
  3. Juara I Gebsa (Gerakan Shalat) putri dengan nama peserta Hajar Manarotul Ihsani
  4. Juara III Khitobah (pidato) putri dengan nama peserta Najwa Alviana
  5. Juara III Khitobah (pidato) putra dengan nama peserta Al Kayyis Rafi Bachmid
  6. Juara III Kaligrafi putra dengan nama peserta Yoga Satriawan
  7. Juara III Cerita Islami putri dengan nama peserta Azzahra Putri Nabila
  8. Juara II LKITI (Lomba Karya Ilmiah Terpadu dan Islami) dengan nama peserta Faiz Ahmad Fadhlan

Prestasi tersebut tentunya merupakan hasil kerja keras siswa di dukung oleh program sekolah yang selalu rutin mengadakan kegiatan ekstrakurikuler dan program tambahan Madrasah Diniyah. Kedua program tersebut merupakan kegiatan pendidikan diluar mata pelajaran sebgaai bagian integral dari kurikulum sekolah SD Muhammadiyah Plus Sirojuddin Mungkid Kabupaten Magelang. Kegiatan – kegiatan tersebut bertujuan untuk mengekspresikan diri sesuai dengan bakat dan minat peserta didik sesuai dengan kondisi sekolah.

Harapannya dengan kegiatan belajar yang baik, didukung program sekolah yang terencana  serta kegiatan ekstrakurikuler yang rutin akan meningkatakan kemampuan siswa baik kognitif, afektif dan psikomotor.

Disamping mengembangkan bakat dan minat siswa dalam upaya pembina pribadi menuju Pembina manusia seutuhnya yang positif sesuai dengan visi dan misi sekolah.(Ani Zulkhijayanti, S.Ag, S.Pd)

Muhammadiyah Jawa Tengah

Muhammadiyah Jawa Tengah adalah gerakan Islam yang mempunyai maksud dan tujuan menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam Jawa Tengah yang sebenar-benarnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Tidak bisa menyalin halaman ini karena dilindungi copyright redaksi. Selengkapnya hubungi redaksi melalui email.

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE