Berita

Rere Siswa SD Mutual Raih Medali Perunggu Kejuaraan Wushu Internasional di Bali

PWMJATENG.COM, Bali – SD Mutual kembali menorehkan prestasi salah satu siswanya Rassya Rayandra yang akrab disapa Rere siswa Kelas 6 SD Muhammadiyah 1 Alteratif Kota Magelang berhasil meraih medali perunggu dalam ajang 1 st Bali Open International Kungfu Championship 2018 yang diselenggarakan oleh Pengurus Besar Wushu Indonesia.

1 st Bali Open International Kungfu Championship 2018 diselenggarakan di Mangupura Hall, The Westin Resort and Hotel Nusa Dua, Badung pada hari Rabu-Sabtu (18-22/12/2018).

Bali Open International Kungfu Championship 2018 merupakan kejuaraan internasional Kungfu pertama yang dilaksanakan di Indonesia dan diikuti 733 peserta dari 88 sasana yang berasal dari Indonesia, Macau, Norwegia serta Ukraina. Ada 429 kategori yang dipertandingkan pada kejuaraan tersebut.

Pada Bali Open International Kungfu Championship 2018  Rere berhasil meraih medali perunggu pada kategori Male Taiji Shanwu C. Rere berhasil menyisihkan ratusan peserta lain dari beberapa negara.

“Ndak menyangka bisa selesai dengan nilai baik, alhamdulillah meraih medali perunggu,” ucap Rere. Siswa kelas 6 SD Mutual  yang menekuni olahraga wushu sejak duduk dibangku kelas 2 ini, tercatat pernah menorehkan prestasi dengan memenangi medali dari sejumlah kejuaraan wushu nasional.

Rere mengungkapkan kunci keberhasilan yang selama ini membantunya ketika bertanding di lapangan ” Yang penting banyak latihan dan banyak berdoa, insya allah kalau berlatih dengan sungguh-sungguh dan giat hasilnya akan baik, dan jangan lupa untuk selalu minta doa restu kepada kedua orang tua sebelum bertanding” ungkapnya.

Sementara itu Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan Luqman Novianto, M.Si mengatakan bahwa ini merupakan prestasi internasional yang diterima SD Mutual sebagai kado di penghujung akhir tahun 2018.

“SD Mutual sangat mengapresiasi dan bangga atas keberhasilan Mas Rere meraih medali perunggu di ajang kejuaraan wushu internasional, harapannya semoga prestasi yang diraih Mas Rere dapat menginspirasi teman-teman yang lainnya untuk selalu meningkatkan prestasi baik akademik maupun non akademik,” jelasnya. (Noer)

Muhammadiyah Jawa Tengah

Muhammadiyah Jawa Tengah adalah gerakan Islam yang mempunyai maksud dan tujuan menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam Jawa Tengah yang sebenar-benarnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Tidak bisa menyalin halaman ini karena dilindungi copyright redaksi. Selengkapnya hubungi redaksi melalui email.

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE