EditorialSekilas Muktamar

Empat Puluh Delapan

Khafid Sirotudin (Ketua LHKP PWM Jawa Tengah)

PWMJATENG.COM – Hari ini, Jumat Wage 30 September 2022. 48 hari lagi Muktamar Muhammadiyah ke-48 akan diadakan di Solo. Tepatnya pada Jumat-Ahad, 18-20 November 2022.

Muktamar ke 48 akan dimulai pada hari Jumat Pon, 18 November 2022. Menurut rencana akan dibuka secara resmi oleh Presiden Joko Widodo. Banyak Menteri dan pejabat negeri yang minta diundang pada Upacara Pembukaan Muktamar di Stadion Manahan Solo yang berkapasitas 14-15 ribu orang.

Tentu tidak akan mampu menampung semua penggembira yang hadir di Solo. Tapi jangan khawatir Panitia telah menyiapkan beberapa layar lebar di luar stadion dan akan disiarkan secara langsung, live streaming oleh berbagai Media Publik dalam negeri dan luar negeri.

Menurut informasi dari Panitia Pelaksana, Muktamar Muhammadiyah dan Aisyiyah kali ini, selain diikuti ribuan peserta dari PPM/PPA, PWM/PWA, PDM/PDA dan PCIM/PCIA Luar Negeri juga akan dihadiri kurang lebih 1-2 juta Penggembira dari berbagai pelosok negeri dan 35 kota/kabupaten se Jateng.

Jumlah penggembira tersebut hampir sama dengan jumlah kuota jamaah haji di Makkah KSA setiap musim haji tiba. Andaikan setiap penggembira mengeluarkan dana sejuta rupiah saja untuk beli tiket bus/KA, BBM, makan minum dan buah tangan. Maka akan ada Rp 1-2 Trilyun uang yang mengalir dan beredar pada perhelatan Muktamar ke 48.

Umat Islam se dunia menaruh perhatian besar pada perhelatan Muktamar Muhammadiyah ke 48. Mengingat Muhammadiyah merupakan Organisasi Islam yang memiliki Amal Usaha terbesar di negara dengan penduduk muslim terbesar di dunia, yakni Indonesia.

Baca juga, AUM Sejahtera Vs AUM Perjuangan dan Kurang Gizi

Mari siapkan diri untuk menyambut Muktamar Akbar yang awalnya akan diadakan pada tahun 1-5 Juli 2020. Mundurnya pelaksanaan Muktamar ke-48 akibat Pandemi Covid-19. Namun kita jangan abai dengan kondisi endemi Covid-19 yang sudah melandai. Tetap patuhi prokes untuk kemaslahatan bersama.

Selain itu bawa “gembes” (tumbler) dari rumah untuk tempat air minum. Agar sampah plastik AMDK tidak menjadi beban pemerintah daerah, masyarakat dan lingkungan. Panitia Pelaksana telah menyiapkan ratusan shelter air minum (sedekah air) di sekitar lokasi muktamar, lokasi expo Colomadu dan lokasi upacara pembukaan Stadion Manahan.

Coba bayangkan, jika setiap peserta dan penggembira meninggalkan 1 botol plastik Air Minum Dalam Kemasan setiap hari, maka akan ada 3-6 juta botol plastik AMDK selama 3 hari perhelatan Muktamar digelar. Alangkah baiknya semangat Islam rahmatal lil alamin tercermin dalam Muktamar ke 48 yang pro lingkungan, Go Green.

Momentum ini tentu akan memberikan manfaat bagi stakeholders yang secara langsung maupun tidak langsung terkait dengan event muktamar kali ini.
Semoga Muktamar Muhammadiyah ke-48 berjalan dengan sukses, aman, nyaman lancar, dan memberikan sebanyak mungkin manfaat bagi bangsa, umat dan masyarakat.

Muhammadiyah Memajukan Indonesia, Mencerahkan Semesta.
Wallahu’alam

Editor : M Taufiq Ulinuha

Muhammadiyah Jawa Tengah

Muhammadiyah Jawa Tengah adalah gerakan Islam yang mempunyai maksud dan tujuan menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam Jawa Tengah yang sebenar-benarnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Tidak bisa menyalin halaman ini karena dilindungi copyright redaksi. Selengkapnya hubungi redaksi melalui email.

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE