Berita

Din Syamsuddin : Muhammadiyah Tingkatkan Peran Cerdaskan Bangsa

JAKARTA – Muhammadiyah sebagai organisasi kemasyarakatan
Islam ingin lebih meningkatkan peran kebangsaan antara lain ikut
mencerdaskan kehidupan bangsa dalam mengisi kemerdekaan Indonesia yang
memasuki usia ke-65, kata Ketua Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah Din
Syamsuddin.

“Muhammadiyah ingin meningkatkan peran seperti selama ini lewat
berbagai pemberdayaan layanan sosial, kesehatan, ekonomi. Dakwah
pencerahan itu sendiri sambil terus melakukan amal ma`ruf nahi mungkar
untuk memperbaiki kehidupan kebangsaan,” kata Din Syamsuddin, di
Jakarta, Senin.

Din menyampaikan hal itu usai membuka Tadabbur Ramadhan 1431
Hijriyah Muhammadiyah di Asrama Haji Podok Gede, sekaligus buka puasa
bersama.

Menurut Din, peran Muhammadiyah perlu ditingkatkan apalagi terakhir
ini banyak diliputi oleh masalah, bahkan masalah terbesar adalah adanya
tuna aksara moral yang sangat berbahaya bagi kehidupan berbangsa yang
ada dalam perilaku korupsi makelar kasus dan pajak.

Dikatakannya, Muhammadiyah sejak awal terbentuknya Negara Kesatuan
Republik Indonesia (NKRI) memiliki saham yang besar terutama
keterlibatan tokoh-tokoh Muhammadiyah dalam gerakan Budi Utomo.

“Kita punya saham besar dalam pembangunan bangsa ini karena para
pendahulu Muhammadiyah sudah terlibat dalam kemerdekaan dan kita punya
peran untuk ikut membangun ke depan,” katanya.

Bagi umat Islam dan Muhammadiyah khususnya NKRI harus dianggap
sebagai bentuk ideal yang final.

Selain itu, Muhammadiyah harus menfokuskan diri dalam mengisi negara
dengan dakwah dan tajdid.

Pencerahan yang dilakukan Muhammadiyah adalah melakukan pembebasan,
pemberdayaan dan pemajuan.

Muhammadiyah juga memiliki hubungan dengan negara dalam bentuk
partisipasi dimana Muhammadiyah ikut terlibat dalam pembangunan.

Hubungan lain berbentuk loyalitas Muhammadiyah terhadap negara namun
bukan kepada orang-perorang serta kritisisme karena misi Muhammadiyah
untuk amar ma`ruf nahi munkar. (Udn/yhnws/antr)

Muhammadiyah Jawa Tengah

Muhammadiyah Jawa Tengah adalah gerakan Islam yang mempunyai maksud dan tujuan menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam Jawa Tengah yang sebenar-benarnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Tidak bisa menyalin halaman ini karena dilindungi copyright redaksi. Selengkapnya hubungi redaksi melalui email.

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE