BeritaLP-UMKM

Diikuti Ratusan Peserta, Rakerwil-Rakorwil LP-UMKM PWM Jateng dan MEK PWA Jateng Resmi Dibuka

PWMJATENG.COMSemarang – Rapat Kerja Wilayah (Rakerwil) LP UMKM PWM Jawa Tengah serta Rapat Koordinasi Wilayah (Rakorwil) bersama Majelis Ekonomi dan Ketenaga Kerjaan (MEK), Pimpinan Wilayah ‘Aisyiyah (PWA) Jawa Tengah, dan Temu Bisnis UMKM digelar di Hotel Grasia, Gajahmungkur, Kota Semarang, Jumat (6/10/23)

Ketua Panitia, Lenny Ratih Agustin, dengan tulus menyambut tamu undangan yang hadir dari berbagai kabupaten di Jawa Tengah. Dalam sambutannya, ia mengatakan, “Selamat datang kepada tamu undangan dan teman-teman pegiat UMKM. Hari ini, sekitar 200 peserta hadir dari berbagai kabupaten dan kota.”

Wakil Ketua PWM, Drs. H. Jumari, juga menyampaikan ucapan selamat atas terselenggaranya kegiatan yang memadukan Lembaga Pengembangan UMKM dan Majelis Ekonomi dan Ketenagakerjaan (MEK). “Kegiatan semacam ini sungguh luar biasa sebagai perpaduan antara Lembaga Pengembangan UMKM dan MEK,” katanya. Ia juga berharap agar daerah satu dengan lainnya dapat berkolaborasi dan berkompetisi secara sehat untuk menciptakan sinergi yang luar biasa.

Baca juga, Pantang Surut! Muhammadiyah Telah Distribusikan 9 Juta Liter Air untuk Tangani Kekeringan Ekstrem di Jateng

Tegoch Hadi Noegroho, Kepala Biro Kesejahteraan Rakyat mewakili Pj. Gubernur Jawa Tengah memberikan apresiasi yang besar kepada LP UMKM PWM Jawa Tengah dan MEK PWA Jawa Tengah atas penyelenggaraan acara ini. “Mewakili pemerintah Jawa Tengah, saya mengucapkan terima kasih dan memberikan apresiasi kepada teman-teman Muhammadiyah yang telah menggelar acara ini,” ujarnya. Ia juga membuka acara yang bertema “Inklusi UMKM Muhammadiyah dan Pengembangan Ekonomi Perempuan Berkemajuan” yang berlangsung selama dua hari.

Ketua LP UMKM PP Muhammadiyah, Dr. Hadi Safruddin Anhar M.M., menjelaskan bahwa LP UMKM di Muhammadiyah adalah lembaga yang relatif baru karena belum ada di periode sebelumnya. “LP UMKM ini baru terbentuk pada pleno ketiga PP Muhammadiyah, dan ini adalah langkah positif bagi pengembangan UMKM di Muhammadiyah,” pungkasnya.

Acara ditutup dengan penandatanganan Memorandum of Understanding (MOU) oleh LP UMKM PWM dengan mitra bisnis, termasuk SR12, Biosyafa, Sarier, Tekuko, MDS, Seraya Cargo, TMI (Toko Mitra Indogrosir) – Mandiri.

Kontributor: Muhlis
Editor : M Taufiq Ulinuha

Muhammadiyah Jawa Tengah

Muhammadiyah Jawa Tengah adalah gerakan Islam yang mempunyai maksud dan tujuan menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam Jawa Tengah yang sebenar-benarnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE