Berita

JAVADHIS UM Purworejo Dorong Jatirejo Jadi Eduwisata Gula Jawa

PWMJATENG.COM, Purworejo – Tim Java Gendhis Universitas Muhammadiyah Purworejo (Javadhis UMP) mendorong Desa Jatirejo dengan segala potensi pertanian perkebunan kelapa untuk menjadi Edu Wisata Gula Jawa Kelapa. Program pemberdayaan masyarakat dilaksanakan oleh mahasiswa yang tergabung dalam Unit Kegiatan Mahasiswa Sains dan Teknologi Universitas Muhammadiyah Purworejo (UKM Sainstek UMP) dengan bermitra dengan LPD Jambe Mule dan Rumah Mangrove. Lailatus Sa`adah Ketua tim menyampaikan berbagai macam program yang dilakukan mendukung pemberdayaan masyarakat ni.

“Kami membuat aplikasi e-commerce berbasis android untuk menunjang pemasaran gula jawa, juga pengembangan inovasi produk berupa stik gula jawa, biskuit gula jawa, permen gula jawa. Disamping itu, kami juga memberi pelatihan budidaya teknik modern yang untuk tingkatkan produktivitas nira, pembentukan kelompok tani gula jawa Jatirejo Manis (Janis). Semoga ke depan desa jatirejo menjadi desa yang maju dengan paket edu wisata terkenal di Kabupaten Purworejo ini,”ungkap Lailatus Sa`adah.

Pada tahun ini UMP dapat lolos 2 Tim Program Holistik Pembinaan dan Pemberdayaan Masyarakat Desa  Direktorat Pembelajaran dan Kemahasiswaan (PHP2D Belmwa), Dikti, Kemendikbud Republik Indonesia yakni program JAVADHIS oleh UKM Sainstek dan Oemah Cendekia oleh Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah.

“Terima kasih dengan adanya program ini membakar semangat saya. Dapat meningkatkan perekonomian desa jatirejo dengan pengelolaan BUMDES. Banyak eduwisata yang belum tergali yang ke depannya dapat semakin dimaksimalkan guna mendukung ,”ungkap Suparji selaku kepala desa.

Jeki Wibawanti Dosen Pembimbing menekankan bahwa program ini bentuk kerjasama kolaborasi akademisi, praktisi, kelompokmasyarakat melalui pelatihan bersama.

“Program ini membawa mahasiswa terjun ke desa yakni desa jatirejo dengan pemberdayaan inovasi gula jawa selain itu juga memlalkukan budidaya kelapa secara modern.  E-commerce. Prototipe alat pengambil nira. Bekerja sama dengan berbagai pihak yang nantinya ada edu wisata. Kemudian kolaborasi akademisi praktisi. Sehingga semoga menghasilkan program yang bermanfaat bagi masyarakat,”ungkap Jeki Wibawanti.

Pelatihan bagi petani dilaksanakan selama 4 hari. Adapun materi pelatihan yang dipaparkan yakni : Pengantar dan penyampaian Visi–Misi JAVADHIS, Pentingnya berorganisasi/bekelompok secara formal bagi petani (motivation game), Pemaksimalan potensi desa melalui eduwisata, Teknik budidaya & Perawatan Tanaman Kelapa, Arah kebijakan dan Peran Pemerintah dalam Perkebunan Kelapa Purworejo, Pemaksimalan Inovasi Produk Desa menggunakan Dana Desa, Fasilitasi Kelompok Petani menggunakan Dana Desa, Arahan dan Peran UMPurworejo dalam pemberdayaan desa melalui program PHP2D dilanjutkan penyerahan simbolis bibit kelapa dan alat bantu panjat ke warga desa, dan Dukungan Kebijakan Pemerintah Kec. Kaligesing dalam Pemberdayaan Desa.

Grand launching program pengabdian masyarakat JAVADHIS ini juga dimaksudkan dalam rangka menyemarakkan Milad UMP yang ke 56. Selain itu juga dilaksanakan banyak rangkaian kegiatan selama bulan September hingga oktober.

“Harapannya program ini dikembangkan untuk pemberdayaan masyarakat desa di dalam pengelolaan gula jawa mulai dari penanaman, pengolahan hasil dan sampai pada pemasaran. Syukur-syukur desa jatirejo ini dapat dikembangkan menjadi destinasi baru edu wisata gula jawa,” pungkas Rofiq Nurhadi Rektor UMP. (*)

Aji Rustam

Jurnalis MPI PWM Jateng, Wartawan Seniour TribunJateng

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Tidak bisa menyalin halaman ini karena dilindungi copyright redaksi. Selengkapnya hubungi redaksi melalui email.

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE