Berita

Berorganisasi Hakikatnya Adalah Menimba Ilmu

          PWMJATENG.COM,SLAWI – Sebagai pengenalan tentang Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) sebelum dilaksanakanya Darul Arqom Dasar (DAD) yang termasuk dalam pengkaderan awal IMM Pimpinan Komisariat Jendral Soedirman Kab.Tegal mengadakan MASTA (Masa Ta’aruf) pada (19-20/10) di Gedung Dakwah Muhammadiyah Kab.Tegal.

Dihadiri oleh M. Heri Susanto, Ketua Majelis Tabligh Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kabupaten Tegal, Arip Hidayat, Direktur Baitut Tamwil Mumammadiyah (BTM) Artha Surya, dan Kenan Yudha Pradana Ketua Bidang Riset Pengembangan Keilmuan Pimpinan Cabang Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (PC IMM) Tegal.

Arip Hidayat selaku Direktur BTM Arta Surya dalam materinya menyampaikan bahwa berorganisasi hakikatnya adalah menimba ilmu. “Jika engkau hanya ingin mencari ketenaran dalam berorganisasi lebih baik anda keluar saja ! karena berorganisasi hakikatnya adalah menimba ilmu, membaca, berdiskusi, dan membedah buku.” ucap Arip Hidayat

Dengan adanya MASTA kali ini kami berharap kedepanya rekan-rekan dapat bersinergi dalam pergerakan mahasiswa muhammadiyah seperti tujuan (IMM) kabupaten Tegal. Pada masa ta’aruf ini para peserta juga melalukan Forum Grub Diskusi (FGD) membahas tiga point yaitu keislaman, kemuhamdiyahan, dan keimman. (*)

Muhammadiyah Jawa Tengah

Muhammadiyah Jawa Tengah adalah gerakan Islam yang mempunyai maksud dan tujuan menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam Jawa Tengah yang sebenar-benarnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Tidak bisa menyalin halaman ini karena dilindungi copyright redaksi. Selengkapnya hubungi redaksi melalui email.

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE