AMM Desa Margasari Gelar Pawai Tarawih Khusus Anak-anak
PWMJATENG.COM, MARGASARI – Aangkatan Muda Muhammadiyah (AMM) Desa Margasari Kabupaten Tegal selenggarakan pawai ta’aruf menyambut bulan Ramadhan 1438 H. Dilaksanakan pada Kamis, (25/5). Pawai ta’aruf ini berbeda dengan pawai ta’aruf biasanya, pasalnya pawai ini bernama bernama Tarawih Khusus Anak-anak (Tarsusnak) yang di bimbingan langsung oleh Angkatan Muda Muhammadiyah (AMM) Desa Margasari yang diikuti oleh peserta dari 15 tempat/majelis sekitar Desa Margasari.
Tarsusnak merupakan kegiatan tahunan yang dilaksanakan untuk mendidik dan memberikan ruang kepada orang tua agar mereka bisa kusyuk dalam melaksanakan Shalat Tarawih di Masjid ataupun di Mushalla.
Tahun ini merupakan tahun yang ke-50 atau setengah abad adanya Tarsusnak di Desa Margasari.Ketua panitia Tarsusnak 2017 mengatakan “Kami bersyukur pada tahun ini bisa menambah tempat/majelis untuk diadakannya kegiatan positif ini, dan kamipun bangga dengan seluruh jajaran Panitia yang telah mensukseskan kegiatan pawai ta’aruf ini kedepannya kami berharap Tarsusnak di Desa Margasari ini bisa lebih tingkatkan kembali di tahun yang akan datang”. Ujar ketua panitia Tarsusnak.
Selanjutnya dalam melepas peserta Pawai ketua Angkatan Muda Muhammadiyah (AMM) Desa Margasari M. Rasyief Sidieq mengatakan “Remaja atau Pemuda saat ini memang susah untuk diajak dikegiatan yang positif ini yang mana mereka lebih memilih untuk berhura-hura diluar sana. Tapi saat ini detik ini juga saya sangat terharu bisa melihat remaja atau pemuda yang masih peduli akan kegiatan yang sangat positif dalam rangka mendidik adik-adik kita dalam melakukan ibadah shalat tarawih. Kamipun mengucapkan selamat dan sukses kepada panitia Tarawih Khusus Anak-anak yang telah sukses mengadakan kegiatan Pawai Ta’aruf ini mudah-mudahan ini langkah awal menuju kesuksesan kita semua”.
Selain itu pula kegiatan ini didukung oleh Gita Surya Marchingband SMP Muhammadiyah Margasari. “Terima kasih kami ucapkan kepada Gita Surya Marchingband yang telah membantu kami dalam melakukan kegiatan ini”. Tutupnya. (Riza A. Novanto)