Berita

Ika Smanco gandeng Lazismu salurkan Makanan ke Posko Genuk

PWMJATENG.COM, SEMARANG – (18/2) Ikatan Alumni SMA Negeri 1 Comal (IKA SMANCO) meninjau Layanan Dapur Umum dan membagikan nasi box di titik Posko Kantor Layanan Lazismu Genuk Semarang Utara.

Diserahkan Asti Koordinator Wilayah Ika Smanco kepada Handayani koordinator Posko KL LAZISMU Genuk, didampingi Pimpinan Cabang Muhammadiyah Suraji Santoso, Wildan anggota MDMC dan ibu-ibu aktivis Aisyiyah.

Asti didampingi beberapa pengurus lain Bambang Agus Triyanto (alumni 90) Endah (alumni 93), Priyanto (alumni 82), Haryo Seto (92) dan Heny Gang (90).

Asti menjelaskan, kegiatan bakti sosial Korwil Ika Smanco Wilayah Semarang ini adalah bentuk kepedulian alumni untuk misi kemanusiaan terutama pada masyarakat terdampak banjir, ini menjadi program pokok alumni hampir di setiap wilayah.

Disamping untuk ikut berpartisipasi untuk menggalang dana para alumni disetiap daerah dan menyalurkannya. “Terima kasih kami sampaikan kepada Lazismu Wilayah Jawa Tengah, yang telah membantu kami menyalurkan logistik, para alumni yang ikut berpartisipasi, meski bernilai tidak seberapa paling tidak kami sudah ikut meringankan masyarakat terdampak,”jelas Asti

Muhammadiyah Jawa Tengah

Muhammadiyah Jawa Tengah adalah gerakan Islam yang mempunyai maksud dan tujuan menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam Jawa Tengah yang sebenar-benarnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Tidak bisa menyalin halaman ini karena dilindungi copyright redaksi. Selengkapnya hubungi redaksi melalui email.

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE