Berita

Heboh! Peserta Olimpiade Akuntansi UM Bandung Memukau dengan Kreativitas dan Prestasi Luar Biasa!

PWMJATENG.COM, Bandung – Himpunan Mahasiswa Program Studi Akuntansi (HIMAKSI) Universitas Muhammadiyah (UM) Bandung berhasil menggelar Olimpiade Akuntansi (OPSI) tingkat nasional yang memukau dengan kreativitas dan prestasi luar biasa. Acara ini berlangsung di Auditorium KH Ahmad Dahlan lantai tiga kampus UM Bandung pada Sabtu (13/01/2024) dengan mengusung tema ”The Existence Of Millennials Building The Nation In The Era of Society 5.0 Based On Accounting Knowledge”.

Menurut Ketua Pelaksana Amnila Hanisah Rifainy, OPSI tahun ini merupakan yang ketiga kalinya diadakan oleh HIMAKSI dan telah menjadi agenda tahunan bagi program studi Akuntansi. Berbagai perlombaan seperti cerdas cermat, number one, dan infographic accounting dilaksanakan dalam acara ini. Amnila menjelaskan, ”Tahun ini kita menambahkan dua kategori perlombaan. Pertama, number one, yakni mengerjakan siklus akuntansi dari jurnal umum sampai kertas kerja. Kedua, infographic accounting, yakni pembuatan poster berisikan informasi akuntansi.”

Amnila berharap peserta dapat meningkatkan wawasan dalam bidang akuntansi khususnya terkait perekonomian Indonesia. “Kita pada era 5.0 ini harus lebih technopreneurial sesuai dengan tagline UM Bandung yakni Islamic Technopreneurial University,” tambahnya.

Ketua HIMAKSI UM Bandung, Muhammad Rizki Putrangga, menyatakan bahwa OPSI memiliki dampak positif kepada para peserta. “Kita ingin memberikan impact kepada para peserta melalui OPSI ini agar mereka lebih mengetahui dan dapat mempersiapkan diri ke depan dalam menghadapi dunia Akuntansi,” terang Rizki. Ia berharap peserta dapat mengimplementasikan dan berbagi ilmu kepada teman-teman mereka di sekolah.

Baca juga, Umat Islam Harus Menjadi Agen Perubahan yang Progresif

Wakil Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) UM Bandung, Budi Sadarman, memberikan apresiasi yang tinggi terhadap kegiatan OPSI ini. Menurutnya, OPSI menjadi ajang positif bagi generasi milenial sebagai upaya meningkatkan literasi dan menciptakan akuntan muda berkompeten. “Dalam rangka mencetak kader-kader yang akademisi, perlu kegiatan yang bersifat ilmiah seperti OPSI ini,” ujar Budi. Ia berharap agar kegiatan ini tidak hanya memberikan ilmu, tetapi juga meningkatkan silaturahmi dan memperluas pengetahuan peserta tentang UM Bandung.

Pada pengumuman pemenang, Siti Aisyah dari SMKN 3 Bandung meraih juara 1 infographic accounting dengan total nilai 795. Juara 2 diraih oleh Asni Alifah Ramadhani dari SMKN 1 Cianjur dengan total nilai 782,5, sedangkan juara 3 diraih oleh Tubagus Salman Faris dari SMKN 1 Cianjur dengan total nilai 772,5.

Sementara itu, juara 1 number one diraih oleh Mila Cahya Adiyanti dari SMKN 1 Cipanas dengan total nilai 900. Juara 2 diraih oleh Selvi Utami dari SMKN 1 Cianjur dengan total nilai 842. Sedangkan juara 3 diraih oleh Ilham Pamuji Ramadhan dari SMK Bakti Nusantara 666 dengan total nilai 734.

Selanjutnya, juara 1 cerdas cermat diraih oleh Tim Sigvard (SMKN 1 Cianjur) dengan total nilai 2.300, yang terdiri atas Citra Ayu Lestari Putri Herdiono, Nur Imaniah Chohan, dan Andika Nurul Ali Awwaliyah.

Kontributor : Feri
Editor : M Taufiq Ulinuha

Muhammadiyah Jawa Tengah

Muhammadiyah Jawa Tengah adalah gerakan Islam yang mempunyai maksud dan tujuan menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam Jawa Tengah yang sebenar-benarnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE