AUMBerita

24 Tim Futsal Perebutkan Piala Pesma KH Mas Mansur UMS

PWMJATENG.COMSukoharjo – Pesantren mahasiswa (Pesma) Internasional KH Mas Mansur Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) menggelar Turnamen Futsal Pesma dengan tema ‘Menjalin Ukhuwah Berkualitas, dengan Sportivitas Tanpa Batas’ yang memperebutkan Piala Direktur.

Direktur Pesma KH Mas Mansur UMS, Muamaroh P.h.D., mengungkapkan Piala Direktur ini sebenarnya sudah direncanakan 3 atau 4 tahun lalu, tetapi karena Pandemi Covid-19, sehingga tahun ini baru terselenggara perdana.

“Tujuan utama, menjalin ukhuwah persatuan persahabatan, antar anak Pesma dan seluruh mahasiswa sivitas,” ungkap Direktur Pesma itu.

Kegiatan ini merupakan ajang untuk seluruh Pesma dan mahasiswa UMS agar semakin akrab selaku mahasiswa, sosialisasi kita kebermanfaatan Pesma. Bermanfaat secara internal membawa manfaat yang lebih makro atau lebih besar.

“Turnamen yang dilaksanakan pada 21-22 Oktober 2023 ini, dimaksudkan untuk mencari talenta anak muda pada olahraga futsal. Hal yang penting dalam turnamen ini, peserta merasa senang dengan tetap menjaga sportifitas,” tegasnya.

Ke depan kalau turnamen ini berhasil, lanjut dia, tidak hanya untuk mahasiswa UMS, tetapi lebih luas, bisa jadi regional maupun nasional.

“Kita sediakan hadiah dan apresiasi untuk mereka yang berhasil menjadi juara. Tetapi itu bukan hal yang utama, tetapi peserta sehat dan semakin mengeratkan persatuan kesatuan antar mahasiswa,” pungkasnya.

Baca juga, Majelis Tabligh PWM Jateng Mengukuhkan Kepengurusan Korps Mubaligh Muhammadiyah (KMM) Jawa Tengah

Ketua Panitia, Naufal Rafi Brillandy, mengungkapkan Turnamen Futsal ini pertama kalinya dilaksanakan oleh Pesma KH Mas Mansur UMS.

“Alhamdulillah tahun ini kita bisa menggelar turnamen futsal setelah terhambat karena adanya Pandemi Covid-19. Lomba ini diperuntukkan bagi mahasantri Pesma dan mahasiswa umum UMS,” paparnya.

Piala Direktur Pesma KH Mas Mansur UMS, lanjutnya, baru fokus di turnamen futsal kampus, untuk tahun depan ada kemungkinan dapat diperluas.

“Terdapat 24 tim yang mendaftar turnamen futsal dengan sistem gugur. Peserta memperebutkan juara 1 dengan hadiah sebesar Rp. 1.000.0000, juara 2 sebesar Rp. 750.0000,” ungkap Ketua Panitia itu.

Rafi berharap, semua mendapatkan pengalaman berharga, supaya ke depan dapat lebih baik lagi.

Salah satu peserta Turnamen Futsal, Tim Futsal Prodi Fisioterapi, Nugi mengungkapkan bahwa apresiasi cukup besar dari panitia Turnamen Direktur Cup Pesma KH. Mas Mansur UMS.

“Jujur ini pertama kali mengikuti turnamen, dengan pendaftaran yang tidak mahal dan hadiahnya sebesar itu,” ungkap Mahasiswa Fisioterapi UMS itu.

Kontributor: Fika
Editor : M Taufiq Ulinuha

Muhammadiyah Jawa Tengah

Muhammadiyah Jawa Tengah adalah gerakan Islam yang mempunyai maksud dan tujuan menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam Jawa Tengah yang sebenar-benarnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE