Ruang Kelas dan GOR FKOR UNS Akan Menjadi Tempat Transit Talent Pembukaan Muktamar ke 48
PWMJATENG.COM, Surakarta – Fakultas Keolahragaan Universitas Negeri Sebelas Maret (FKOR UNS) akan membantu pelaksanaan pembukaan Muktamar Muhammadiyah dan Aisyiyah ke 48 yang akan diselenggarakan di Stadion Manahan Solo.
Bantuan tersebut berupa penggunaan fasilitas yang dimiliki FKOR UNS untuk ditempati pengisi acara pembukaan Muktamar Muhammadiyah dan Aisyiyah ke 48 yang akan digelar Sabtu pagi, 19 November 2022.
Wakil Dekan I FKOR UNS, Dr Rony Syaifullah MP.d menerangkan, beberapa fasilitas FPOK UNS akan menjadi transit talent sebelum mengisi acara pembukaan muktamar adalah GOR dan ruang kuliah.
FKOR UNS memiliki 2 GOR yang dapat digunakan untuk menampung pengisi acara pembukaan muktamar. Para talent akan tidur di GOR FKOR UNS setelah melakukan gladi bersih menjelang tampil di pembukaan muktamar.
“GOR FKOR bisa jadi ruang transit bagi talent yang akan tampil di pembukaan muktamar. Jadi talent bisa tidur sebelum tampil,” terang Roni Syaifullah yang juga Koordinator Pembukaan Panitia Penerima Muktamar Muhammadiyah dan Aisyiyah ke 48, Rabu 14 September 2022.
Baca juga, Ratusan Mahasiswa Mengikuti Pelatihan Relawan Kesehatan Muktamar Muhammadiyah dan ‘Aisyiyah ke 48
“Dua GOR di FKOR UNS dapat memuat sekitar 1100 orang dan juga ada ruang-ruang kelas yang bisa digunakan. Talent bisa ready tampil tanpa harus berisiko transportasi dan lalu lintas macet,” terang pendekar Tapak Suci penuh prestasi saat menjadi atlit dan pelatih terebut.
“Intinya untuk panggilan muktamar, saya sudah meminta rekomendasi kepada pimpinan kami (FKOR UNS) untuk meminta GOR FKOR UNS agar dapat digunakan mendukung muktamar,” kata juara dunia pencak silat tahun 1997 dan 2000 itu.
Rony menambahkan, sebanyak 1100 pendekar Tapak Suci, 585 anggota paduan suara, 284 penari dari ISI dan UMS dan marching band dari PTM dan PTA akan tampil pada pembukaan Muktamar Muhammadiyah dan Aisyiyah ke 48.
Untuk informasi, lokasi Stadion Manahan Solo dan FKOR UNS hanya dipisahkan jalan Adi Sucipto, Manahan, Kecamatan Banjarsari, Kota Surakarta. Pengisi acara pembukaan muktamar tinggal jalan kaki 10 meter dengan menyeberangi jalan Adi Sucipto dari arah utara ke arah selatan untuk sampai di Stadion Manahan.