Berita

MDMC Jateng Kembali Terjunkan 20 Anggotanya Ke Palu

PWMJATENG.COM – Semarang, (6/9/2018) Muhammadiyah Disaster Management Center (MDMC) Jawa Tengah kembali terjunkan anggotanya ke Palu Sulawesi Tengah, untuk menolong korban Gempa dan Tsunami di daerah tersebut yang terjadi beberapa waktu lalu.

Sebanyak 21 relawan MDMC akan bertugas di Palu selama 7 hari tergabung dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jateng.

Relawan dilepas langsung oleh Gubernur Jateng Ganjar Pranowo dengan didampingi Forpimda, dalam upacara pelepasan para relawan yang digelar di depan kantor Gubernur Jateng di Kota Semarang.

Ganjar berpesan kepada para relawan bahwa kerja kemanusiaan kali ini berat, karena kondisi di lokasi bencana rusak berat.

“di sana itu benar-benar rusak parah, rata, maka saya berpesan di sana ojo ngrepoti, harus dipersiapkan dengan mandiri, termasuk makan para relawan, kalau tidak punya skil apa-apa lebih baik jangan berangkat” ujarnya.

‘Kegotongroyongan, lanjut Ganjar, relawan sangat penting dalam menjalankan setiap tugas di lapangan”, demikian salah satu pesan penting orang nomor satu di Jawa Tengah ini dihadapan 119 relawan yang akan berangkat ke Palu pagi ini.

Di kesempatan yang sama Sarwa Pramana selaku Kepala Pelaksana Harian BPBD Jawa Tengah melaporkan bahwa bantuan masyarakat ini berasal dari berbagai instansi dan lembaga.

“Kami mengucapkan terimakasih kepada semua donatur yang telah mempercayakan bantuannya kepada kami. Bantuan akan kami kirimkan bersama relawan melalui kapal laut dan akan kami distribusikan sesuai dengan kebutuhan di lokasi”, demikian penjelasannya.

Diantara 119 relawan tersebut, MDMC Jateng mengirimkan 20 orang relawan Muhammadiyah dari berbagai daerah.

Menurut Naibul Umam selaku Ketua MDMC Jateng menjelaskan bahwa pihaknya menugaskan sejumlah relawan ikut dalam rombongan Pemprop Jateng ini.

“20 orang relawan yang kami kirim ini terdiri dari beberapa kualifikasi. Selain SAR dan manajemen posko kami juga kirim personil dengan keahlian jurnalis. Kami sertakan personil dari TVMU Jateng anggota MPI PWM Jateng agar bisa memberitakan semua aktivitas relawan Jawa Tengah kepada publik. Kita berharap kerja kerja relawan ini dapat menjadi inspirasi kita semua untuk terus membantu warga terdampak bencana dimanapun berada”, imbuh Umam

Diantara barang bantuan tersebut terdapat sejumlah sepeda yang merupakan bantuan masyarakat yang disalurkan melalui MDMC Jateng. “Kami berterimakasih kepada para donatur sepeda yang telah menyerahkan bantuannya melalui MDMC Jateng. Sepeda sepeda ini akan digunakan oleh relawan untuk membantu mobilisasi mengantisipasi kelangkaan BBM di lokasi bencana”, jelas Umam

Para relawan rencananya akan diberangkatkan dengan armada kapal laut melalui pelabuhan Tanjung Perak di Surabaya, dan akan tiba di Palu pada tanggal 10 September 2018.

Saat upacara pelepasan dihadiri pula oleh Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah, Tafsir dan Naibul Umam selaku ketua MDMC Jateng.

Dalam pengiriman relawan MDMC ke lokasi bencana selalu bersinergi dengan Lazismu sebagai penghimpun dana masyarakat yang kemudian disampaikan ke MDMC yang berada di lapangan.

MDMC dan Lazismu selalu hadir di lokasi bencana di seluruh tanah air, untuk membantu para korban secara menyeluruh baik saat terjadinya bencana sampai tahap pemulihan yang berlangsung hingga beberapa bulan pasca bencana terjadi. (TR)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE