PWMJATENG.COM, Surakarta – Kabar baik bagi para calon mahasiswa pascasarjana! Fakultas Teknik (FT) Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) kembali membuka Program Beasiswa Pascasarjana SKIM Hibah Integrasi Tridharma (HIT) dengan periode pengumpulan berkas mulai 31 Januari hingga 9 Februari 2024.
Wakil Dekan 4 Fakultas Teknik yang membidangi Pasca Sarjana, Dr., Ir., Nur Akhlis, S.T., menjelaskan bahwa beasiswa ini merupakan salah satu inisiatif dari FT UMS menggunakan skema hibah dari universitas. Program ini mencakup tiga Program Studi (Prodi), yaitu Magister Teknik Sipil, Magister Teknik Mesin, dan Magister Teknik Kimia.
Dalam penjelasannya, Nur Akhlis mengungkapkan, “Dana hibah tersebut kita jadikan program beasiswa. Terdapat tiga Program Studi (Prodi) Magister Teknik Sipil, Magister Teknik Mesin dan Magister Teknik Kimia.”
Beasiswa ini diberikan oleh FT UMS untuk pertama kalinya dengan skema hibah dari universitas. Para calon penerima beasiswa harus memenuhi sejumlah kriteria yang telah ditetapkan, di antaranya adalah usia lulus S1 maksimal 1 tahun dari tanggal ijazah, memiliki Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimal 3,00 dengan masa studi 9 semester (4,5 tahun), mendapatkan rekomendasi dari Dosen Penerima (grantee) HIT, mengisi formulir pendaftaran, pernyataan minat, dan Curriculum Vitae (CV), serta dinyatakan lolos seleksi dan bersedia memenuhi aturan beasiswa yang dibuktikan dengan materai.
Baca juga, Jamaluddin Ahmad: Masjid sebagai Pusat Spiritualitas dan Kegiatan Persyarikatan
Lebih lanjut, Nur Akhlis menjelaskan, “Luaran beasiswa ini yaitu publikasi ilmiah minimal terindeks Scopus Q3 atau Q4. Beasiswa ini juga diharapkan mampu menghidupkan atau menggairahkan kembali riset yang ada di Fakultas Teknik.”
Timeline pendaftaran beasiswa melibatkan beberapa tahapan, seperti Pendaftaran Program yang berlangsung dari 31 Januari hingga 9 Februari 2024, dilanjutkan dengan Seleksi pada 12 Februari 2024, dan Pengumuman Penerima Beasiswa pada 13 Februari 2024.
Informasi lebih lanjut dapat diakses melalui laman resmi UMS.
“Meskipun kuota belum disampaikan secara resmi, namun diperkirakan akan mencakup antara 10-15 mahasiswa,” tambahnya. Dengan adanya peluang ini, diharapkan para calon pascasarjana dapat memanfaatkan kesempatan untuk meraih beasiswa dan berkontribusi dalam peningkatan kualitas riset di Fakultas Teknik UMS.
Kontributor : Fika
Editor : M Taufiq Ulinuha