Jadi Unggulan Nasional, Masjid At Taqwa Muhammadiyah Jateng Akan Dilaunching Besok!
PWMJATENG.COM, Semarang – Masjid sebagai sebuah pusat kegiatan umat Islam sejak masa Rasulullah Saw. turut mewarnai dinamika berdiri dan berkembangnya Persyarikatan Muhammadiyah. Dalam sejarahnya, Masjid menjadi titik sentral aktivitas KH. Ahmad Dahlan, Sang Pencerah pendiri Muhammadiyah. Berawal dari Langgar (baca: Musala) Kidul, dakwah pencerahan KH. Ahmad Dahlan dimulai dan berkembang ke seluruh Indonesia, bahkan mancanegara.
Di abad kedua ini, Muhammadiyah telah memiliki ratusan ribu Masjid dan Musala yang dipergunakan sebagai sarana ibadah, dakwah, dan lainnya. Potensi yang Muhammadiyah miliki ini perlu diimbangi dengan pemberdayaan Masjid berbasis kader dan jamaah.
Sebagai PWM unggulan, PWM Jawa Tengah Periode Muktamar ke-48 memiliki action plan untuk menjadikan Masjid-Masjid unggul dan berkemajuan. Melalui Lembaga Pembinaan Masjid dan Musala (LPMM) PWM Jawa Tengah, Masjid At Taqwa Muhammadiyah Jawa Tengah menjadi prototipe Masjid Unggulan. Tak hanya di Jawa Tengah, Masjid At Taqwa Muhammadiyah Jateng menjadi Masjid unggulan nasional yang memenuhi kriteria Masjid unggulan yang telah ditetapkan PP Muhammadiyah.
Baca juga, Hadiri Rakor Majelis Dikdasmen PNF, Dodok Sartono Harap Visi AUM sebagai Pusat Pendidikan yang Unggul Terwujud
Instalasi Masjid At Taqwa Muhammadiyah Jateng diharapkan mampu menjadi Masjid yang makmur dan memakmurkan jamaahnya. Selain itu dengan sistem dan manajemen yang profesional, diharapkan Masjid At Taqwa Muhammadiyah Jateng bisa menjadi percontohan dari Masjid-Masjid lain di seluruh Indonesia.
Ahad besok (28/1), PWM Jawa Tengah melalui LPMM akan menggelar Launching Masjid Unggulan Nasional bekerjasama dengan LPCRPM PP Muhammadiyah.
Kegiatan launching sendiri akan dimulai pagi hari dan akan dihadiri segenap tamu undangan, di antaranya Ketua PP Muhammadiyah, Dr. H. Anwar Abbas, M.M., M.Ag., Ketua LPCRPM PP Muhammadiyah, Drs. H. M. Jamaluddin Ahmad, S.Psi., Ketua PWM Jawa Tengah Dr. KH. Tafsir, M.Ag., dan Ketua LPMM PWM Jawa Tengah Ir. H. Kusnadi Ikhwani.
Ditargetkan Launching Masjid Unggulan Nasional akan dihadiri 2.000-an jamaah yang berasal dari berbagai daerah di Jawa Tengah.
Editor : M Taufiq Ulinuha