International Volunteer Day, Muhammadiyah Karanganyar Adakan Pembekalan Relawan
PWMJATENG.COM, KARANGANYAR – Setiap 5 Desember dunia memperingati hari relawan internasional atau international volunteer day yang telah ditetapkan badan dunia PBB sejak 1985. Bertepatan hari relawan Internasional, Lembaga Penanggulangan Bencana (LPB) Muhammadiyah Karanganyar mengadakan pembelakan kesiapsiagaan bencana bagi relawan bertempat di Aula Gedung Dakwah Muhammadiyah Karanganyar, Sabtu 5 Desember 2020.
Kegiatan diikuti sebanyak 103 relawan yang terdiri dari perwakilan tiap organisasi otonom muhammadiyah, anggota Muhammadiyah Disaster Management Center (MDMC), dan anggota dari Lembaga Lingkungan Hidup dan Penanggulangan Bencana (LLHPB).
Aditiya Nurcahyanto selaku ketua Panitia dan Ketua LPB Muhammadiyah menjelaskan jika dalam kegiatan pembelakan akan isi dengan beberapa materi antara lain, mitigasi atau kesiapsiagaan bencana oleh Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Karanganyar, kedaruratan bencana oleh Badan Search And Rescue Nasional (BASARNAS) dan pandemi Covid-19 oleh dr. Rani Meidawati dari RS PKU Muhammadiyah.
Beliau juga berharap dengan adanya pembekalan kesiapsiagaan bencana mampu memberikan suntikan spirit kerjasama dalam penanggulangan bencana bagi relawan Muhammadiyah. Disamping itu pembekalan ini untuk memetakan daerah rawan bencana untuk dilakukan pencegahan sejak dini.
“Harapannya di hari relawan internasional semua relawan bisa bersatu – padu dalam kegiatan internal dan ekternal, juga menjadi penguatan kita di MDMC dan segala unsur ortom lembaga dalam mendapatkan manfaat sebanyak-banyaknya,” ujar Aditiya Nurcahyanto yang juga Direktur RS PKU Muhammadiyah Karanganyar.
Sementara itu Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Karanganyar, yang diwakili Wakil Ketua PDM yang membidangi LPB Suriyanto, menyampaikan harapan yang senada dengan Ketua LPB. Beliau berharap keberadaan LPB bisa selalu memberikan bantuan dalam penanggulangan bencana. Ketika seseorang tergabung dalam relawan, maka seseorang tersebut telah membantu meningkatkan kehidupan orang lain.
“Keberadaan LPB diharap bisa selalu memberikan bantuan dalam penanggulangan bencana apapun itu, dan saya yakin orang-orang yang bergabung dalam sukarelawan siap membantu dalam mitra apapun demi kebermanfaatan dan kemaslahatan bagi sesama dengan penuh keikhlasan,” ujarnya.
Apresiasi kepada LPB Muhammadiyah diberikan oleh Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Karanganyar. “Kami memberikan apresiasi yang tinggi, dan luar biasa kepada LPB Muhammadiyah dalam berkontribusi dengan relawan lain untuk kegiatan kemanusiaan dan sosial masyarakat di Kabupaten Karanganyar,” ujar Sundoro Budhi Karyanto selaku Kepala BPBD.
“Semangat juang dan terus berkontribusi ini harus selalu dijaga dalam diri seorang relawan, mari kita wujudkan Karanganyar yang sehat, Karanganyar yang indah, dan Karanganyar yang aman dan tentram ” tambahnya. (MPI PDM Kra – Mel_/JOe).