Tokoh

Wow, Mahasiswa Sastra UMP Raih Beasiswa ke Bulgaria

PWMJATENG.COM, PURWOKERTO – Prestasi kembali ditorehkan oleh mahasiswa Sastra Universitas Muhammadiyah Purwokerto (UMP). Setelah melalui serangkaian proses seleksi, akhirnya Fuad Arifudin Abi Maryo mahasiswa Sastra UMP dinyatakan lolos sebagai penerima beasiswa Erasmus Plus 2018. Bermula dari coba-coba akhirnya Fuad pun memiliki kesempatan kuliah di Bulgaria.

“Awalnya diberi tahu oleh dosen kalau mahasiswa UMP dapat kesempatan untuk ikut student exchange dari Erasmus Plus. Karena programnya bagus, akhirnya saya coba ikut untuk seleksi tingkat Fakultas, dan Alhamdulillah dari Fakultas kepilih,” ujarnya.

Fuad yang menginjak semester akhir ini mengaku senang dengan apa yang diperolehnya. Dengan mendapatkan beasiswa Erasmus Plus, telah membuka peluangnya untuk berkeliling Eropa dan merasakan pengalaman baru selama lima bulan kuliah di Bulgaria.

“Senang sekali sekaligus bangga bisa mengikuti Erasmus Plus Programme, jadi bisa ikut serta bikin UMP tambah mendunia,” kata Fuad, Selasa (24/7/2018).

Dia juga tak perlu khawatir dengan masalah biaya karena program ini telah disediakan uang transpot yang telah disediakan. Yang perlu dilakukannya adalah mempersiapkan keberangkatannya dengan baik.

“Kalau dari mahasiswa hanya mengurus paspor, asuransi, dan visa. Kita juga dikasih uang dari kampus UMP sebesar 2 juta. Lalu untuk pulang pergi dan biaya di sana dari sana yang membiayai,” ungkapnya.

Program Erasmus Plus sendiri merupakan program kerjasama dan mobilitas dalam bidang pendidikan tinggi yang bertujuan untuk mempromosikan dialog dan pemahaman antara masyarakat dan budaya Eropa dengan masyarakat Dunia Ketiga (Third-Countries) termasuk Indonesia. Program ini dibiayai oleh Uni Eropa dan ditujukan bagi mahasiswa maupun akademisi.

“Erasmus Plus itu program beasiswa untuk S1, S2, sama S3 juga dari Europa, tapi untuk saya ini program untuk pertukaran mahasiswa,” tutup Fuad.(tgr)

Aji Rustam

Jurnalis MPI PWM Jateng, Wartawan Seniour TribunJateng

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE