AUMBerita

Wow! 895 Prestasi Diraih Siswa SMP Muhammadiyah PK Kottabarat Surakarta

PWMJATENG.COM, Surakarta – SMP Muhammadiyah Program Khusus (PK) Kottabarat Surakarta menggelar acara akhirussanah untuk siswa kelas 9 angkatan ke-12 di Emerald Grand Ballroom Solo Paragon pada Sabtu (8/6). Acara ini dihadiri oleh 122 siswa kelas 9 beserta kedua orang tua mereka dan tamu undangan lainnya.

Kepala SMP Muhammadiyah PK Kottabarat Surakarta, Muhdiyatmoko, dalam sambutannya mengapresiasi prestasi luar biasa yang diraih oleh siswa-siswi kelas 9. “Meskipun masuk saat kondisi pandemi COVID-19, mereka mampu menorehkan 895 prestasi selama tiga tahun. Prestasi ini meliputi 87 internasional, 600 nasional, 40 provinsi, 13 karisidenan, 33 kota, dan 122 sekolah,” jelas Muhdiyatmoko.

Muhdiyatmoko menambahkan bahwa arah pendidikan di SMP Muhammadiyah PK berfokus pada penguatan kompetensi, karakter, dan literasi. “Para siswa telah menuntaskan hafalan Al-Qur’an dengan 113 siswa hafal 2 juz, 4 siswa hafal 3 juz, 2 siswa hafal 4 juz, dan 3 siswa hafal 5 juz. Mereka juga berkarakter mandiri, tanggung jawab, sopan santun, kreatif, aktif, inovatif, rajin sholat, dan membaca Al-Qur’an,” tambahnya.

Pada tahun ajaran 2023-2024, siswa-siswi SMP Muhammadiyah PK meraih 750 prestasi, yang mengantarkan sekolah ini mendapatkan penghargaan Majelis Dikdasmen PNF Award Pimpinan Pusat Muhammadiyah sebagai sekolah berprestasi tingkat nasional. Muhdiyatmoko sendiri dinobatkan sebagai kepala sekolah berprestasi tingkat nasional. “Kami juga membangun sarana gedung olahraga di lantai 4 yang dinamakan Surya Gemilang, lengkap dengan lapangan bola basket. Setiap tahun, siswa kami berhasil masuk 8 besar liga pelajar Solo,” kata Muhdiyatmoko.

Muhdiyatmoko juga berpesan kepada para siswa untuk menjaga salat, menjaga aurat, bersikap jujur di mana pun berada, mengamalkan ilmu, berbakti kepada orang tua, dan menggunakan waktu untuk mencari rida Allah Swt.

Baca juga, Iduladha Berbeda Lagi! Ini Penjelasan Muhammadiyah Terkait Perbedaan dengan Arab Saudi

Ketua Komite Perguruan Muhammadiyah Kottabarat Surakarta, Marpuji Ali, turut mengucapkan selamat kepada siswa-siswi yang telah lulus dan mengapresiasi prestasi yang diraih sekolah. “Saya mengucapkan apresiasi setinggi-tingginya atas semua prestasi yang diraih. Ini menunjukkan bahwa SMP Muhammadiyah PK terus mengalami peningkatan dari tahun ke tahun,” ungkapnya.

Dalam acara akhirussanah ini, juga diluncurkan dua karya literasi siswa. Sekretaris Dinas Pendidikan Kota Surakarta, Abdul Haris Alamsyah, meluncurkan karya siswa kelas 7 berjudul “Cerita Kemahku: Menapaki Jejak Persaudaraan di Kampung Karet”. Sedangkan buku berjudul “Secercah Kisah, Selaksa Makna” yang ditulis oleh siswa kelas 9, diluncurkan oleh Ketua Komite, Marpuji Ali. Buku ini berisi pengalaman para siswa selama belajar di sekolah.

Penghargaan juga diberikan kepada siswa-siswi berprestasi. Tiga siswa meraih kategori the most outstanding student: Almadina Syafira Imron (68 prestasi), Aji Muhammad Raihan (64 prestasi), dan ‘Asiyah Syafira Putri Wibawa (48 prestasi). Selain itu, diberikan penghargaan kategori literate student, best creative, best personality, dan best tahfiz. Penghargaan juga diberikan kepada 10 besar paralel rapor dan ijazah.

Aisyah Syafira Putri Wibawa dan Aji Muhammad Raihan menyampaikan kata perpisahan mewakili siswa seangkatan, dan ikrar janji alumni disampaikan oleh Arkan Haidar Hafidz yang diikuti semua wisudawan. Acara diakhiri dengan persembahan gerak dan lagu siswa kelas 9.

Acara akhirussanah ini juga dihadiri oleh Sekretaris Dinas Pendidikan Kota Surakarta, Abdul Haris Alamsyah, Pimpinan Majelis Pendidikan PDM Kota Surakarta, Supraptono, Ketua Komite Perguruan Muhammadiyah Kottabarat, Marpuji Ali, Tim Pengembang Basuki Haryono, Ketua POSSMA Rochmadin Manshur, Kepala KB-TK, SD, dan SMA Muhammadiyah PK, serta Ketua PCM Kottabarat.

Kontributor : Aryanto
Editor : M Taufiq Ulinuha

Muhammadiyah Jawa Tengah

Muhammadiyah Jawa Tengah adalah gerakan Islam yang mempunyai maksud dan tujuan menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam Jawa Tengah yang sebenar-benarnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE