Wakil Ketua PWM Jateng Turut Lepas Jemaah Haji Kloter 1 Embarkasi Solo, Ini Pesannya!

PWMJATENG.COM, Surakarta – Suasana haru dan khidmat menyelimuti prosesi pelepasan jemaah haji Kloter 1 Embarkasi Solo (SOC) asal Kabupaten Purbalingga. Acara berlangsung pada Kamis malam (1/5/2025) di Gedung Muzdalifah, Asrama Haji Donohudan, Boyolali. Para jemaah yang telah menanti bertahun-tahun tampak penuh semangat menyambut momen keberangkatan ke Tanah Suci.
Pelepasan ini menandai dimulainya rangkaian keberangkatan jemaah haji dari Embarkasi Solo tahun 1446 H/2025 M. Ketua Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Embarkasi Solo, Saiful Mujab, dalam laporannya menyampaikan bahwa pada musim haji tahun ini, Embarkasi Solo akan memberangkatkan total 34.073 jemaah dalam 95 kloter.
“Kloter pertama malam ini berasal dari Kabupaten Purbalingga dan menjadi awal dari ikhtiar besar kita untuk memberikan pelayanan terbaik,” ujar Saiful Mujab.
Acara tersebut dihadiri oleh Wakil Gubernur Jawa Tengah, Taj Yasin Maimoen, yang mewakili Gubernur Jawa Tengah. Dalam sambutannya, ia menekankan pentingnya kesiapan jemaah dalam tiga aspek: fisik, mental, dan spiritual.
Gus Yasin, sapaan akrabnya, juga memberikan pesan khusus kepada para petugas haji. Ia mengingatkan bahwa tugas utama mereka adalah melayani, bukan sekadar mengawasi.
“Baju seragam jangan diganti selama 40 hari, agar mudah dikenali jemaah. Karena tugas petugas haji adalah melayani, bukan hanya mengawasi,” tegasnya.
Ia juga menyinggung kebijakan murur, yaitu melewati Muzdalifah tanpa mabit, yang diperbolehkan bagi jemaah lansia dan yang memiliki keterbatasan fisik. Menurutnya, semua ibadah sah selama sesuai syariat dan ketentuan pemerintah.
Baca juga, Dukung Pemerintah tapi Tetap Kritis! Muhammadiyah Tegaskan Sikap Politik di Tengah Dinamika Kebangsaan
“Jangan ragu bertanya jika bingung. Petugas siap membantu agar semua jemaah dapat menjalankan ibadah dengan nyaman dan khusyuk,” pesannya.
Salah satu momen paling mengharukan dalam acara itu adalah penyerahan bendera Merah Putih kepada Ketua Kloter 1 SOC oleh Wakil Gubernur. Penyerahan ini bukan sekadar simbol, melainkan bentuk penegasan bahwa para jemaah haji membawa nama baik bangsa Indonesia.
“Jemaah haji Indonesia adalah duta bangsa. Tunjukkan akhlak terbaik selama di Tanah Suci,” ucap Yasin dengan nada tegas namun penuh harap.
Selain pejabat pemerintahan, tokoh keagamaan juga turut hadir. Wakil Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jawa Tengah, Ahmad Hasan Asy’ari Ulama’i, ikut mendampingi dan melepas keberangkatan jemaah haji dari Purbalingga. Kehadirannya menjadi penguat spiritual sekaligus motivasi bagi jemaah untuk menjalankan ibadah dengan sepenuh hati.
Hasan menuturkan bahwa keberangkatan ke Tanah Suci bukan hanya perjalanan ibadah, tetapi juga bentuk perjuangan spiritual yang akan mengubah kehidupan setiap jemaah.
“Jangan sia-siakan kesempatan ini. Tuluskan niat, jaga lisan, dan bersabarlah dalam setiap proses ibadah,” tuturnya.
Rangkaian pelepasan ditutup dengan doa bersama dan pengiringan jemaah menuju bus pemberangkatan. Tetes air mata haru tampak membasahi wajah para jemaah, keluarga, dan petugas yang mengantar.
Ass Editor : Ahmad; Editor : M Taufiq Ulinuha