Berita

UMP Kenalkan Budaya Indonesia ke Mahasiswa Asing

PWMJATENG.COM, PURWOKERTO – International Summer Course 2017 untuk kesekian kalinya digelar oleh Universitas Muhammadiyah Purwokerto (UMP) selama dua minggu dari 30 Oktober sampai 12 Nopember 2017.

International Summer Course ini diikuti oleh 13 mahasiswa asing dari enam negara yaitu Republik Ceko, Bulgaria, Turki, Kamboja, Vietnam dan Malaysia.

Kegiatan International Summer Course kali ini mengambil tema kosmetik dan obat-obatan tradisional Indonesia. Tema tersebut sesuai langkah Universitas Muhammadiyah Purwokerto yang telah menetapkan pengobatan tradisional dan juga kosmetik sebagai program unggulan utama di fakultas kedokteran, fakultas farmasi, dan fakultas Ilmu kesehatan.

“Karena program ini merupakan kombinasi antara belajar budaya, bahasa, dan pengobatan tradisional. Kombinasi itu sangat unik. Dan satu kesempatan khusus untuk menggali seperti warisan peninggalan dan tidak hanya berharga bagi Indonesia tapi bagi dunia. Saya sangat senang bisa ditularkan ke mahasiswa internasional lainnya,” ujar Lenka Rejzkova, salah satu peserta International Summer Course UMP 2017.

Mahasiswi Universitas Charles Praha, Republik Ceko ini berharap bisa belajar banyak dari program UMP tersebut.

Sementara itu, Wakil Rektor 4 Bidang Pengembangan, Kerjasama, dan AIK UMP Dr. Ns. Jebul Suroso S.Kp., M. Kep., mengatakan bahwa UMP menjadi salah satu  Perguruan Tinggi di Indonesia yang berkesempatan untuk menyelenggarakan International Summer Course 2017.

Menurutnya acara tersebut akan mengkaji tentang potensi pengobatan herbal di Indonesia. “Indonesia memiliki potensi yang sangat besar untuk menciptakan pengobatan herbal sebagai alternatif penyembuhan sebuah penyakit. Dan UMP sangat mendukung kegiatan seperti ini,” ungkapnya.

Lebih lanjut Jebul mengungkapkan, banyaknya negara yang terlibat dalam International Summer Course 2017 juga sebagai  bentuk kampanye UMP sebagai  perguruan tinggi  Islam yang unggul, modern, dan Islami,  hal tersebut karena, maraknya stigma negatif tentang Islam yang menggaungkan isu radikalisme. “Wawasan mahasiswa International akan terbuka dengan keramahan muslim yang ditunjukkan dari sikap civitas akademika UMP yang Islami,” pungkasnya.(tgr)

 

Muhammadiyah Jawa Tengah

Muhammadiyah Jawa Tengah adalah gerakan Islam yang mempunyai maksud dan tujuan menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam Jawa Tengah yang sebenar-benarnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE