AUMBerita

Tingkatkan Pendidikan di Era Digital UNIMUS Gelar Workshop Pengembangan Assesmen dan Evaluation

PWMJATENG.COM, Semarang – Program Studi S1 Informatika Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer Universitas Muhammadiyah Semarang (UNIMUS) menunjukkan komitmen tinggi dalam mencetak lulusan unggul dan berdaya saing tinggi melalui Hibah Pengembangan dan Penyelenggaraan Pembelajaran Digital (P3D) Tahun 2024. Dalam rangka ini, mereka menggelar workshop bertajuk “Pengembangan Assessment dan Evaluation Berbasis Digital” di Ruang 803 Gedung Kuliah Bersama II UNIMUS, Kamis (1/8/24).

Acara ini menghadirkan Andian Ari Anggraeni dari Universitas Negeri Yogyakarta sebagai narasumber utama, dengan Luqman Assaffat sebagai moderator. Wakil Rektor I UNIMUS, Budi Santosa, membuka acara dengan sambutan yang menekankan pentingnya teknologi dalam pembelajaran modern. “Penguasaan teknologi digital adalah kunci untuk menghadapi tantangan pendidikan di era digital ini. Kami berharap workshop ini dapat memberikan wawasan baru dan keterampilan praktis bagi para peserta,” ungkap Budi Santosa.

Baca juga, Pentingnya Membaca Manaqib (Biografi) KH Ahmad Dahlan

Andian Ari Anggraeni, seorang ahli teknologi pendidikan, membagikan pengetahuan mendalam tentang desain modul digital. Dalam paparan materinya, Andian menekankan pentingnya modul yang user-friendly serta interaktif. “Modul digital yang baik tidak hanya menyajikan materi, tetapi juga harus mampu membuat mahasiswa aktif berpartisipasi dan berpikir kritis,” paparnya.

Dengan terselenggaranya workshop ini, Program Studi S1 Informatika FTIK UNIMUS berharap dapat terus mendukung dan memfasilitasi dosen serta mahasiswa dalam memanfaatkan teknologi untuk meningkatkan kualitas pembelajaran. Program studi ini berencana mengadakan lebih banyak kegiatan serupa di masa depan untuk memperkuat kompetensi digital di kalangan akademika.

Editor : M Taufiq Ulinuha

Muhammadiyah Jawa Tengah

Muhammadiyah Jawa Tengah adalah gerakan Islam yang mempunyai maksud dan tujuan menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam Jawa Tengah yang sebenar-benarnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE