AUMBerita

Tak Hanya Aturan, Ini Pesan Penting Direktur Pesma UMS untuk Mahasantri!

PWMJATENG.COM, Surakarta – Pesantren Mahasiswa (Pesma) KH Mas Mansur Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) baru-baru ini menggelar pembinaan yang dipimpin langsung oleh Direktur Pesma, Muamaroh. Dalam pembinaan tersebut, ia memberikan pesan tegas tentang pentingnya kedisiplinan dan mematuhi aturan yang berlaku di Pesma.

Muamaroh menegaskan, setiap tempat memiliki peraturan yang harus dipatuhi demi kebaikan bersama. “Peraturan yang ada bukan hanya sekadar aturan, melainkan untuk kebaikan bersama dan kelangsungan yang lebih baik. Mahasantri Pesma harus mampu menyeimbangkan kehidupan akademik dan kehidupan di pesantren,” tuturnya pada Selasa, (1/10).

Lebih lanjut, Muamaroh menekankan pentingnya lima kebiasaan (habit) yang harus diterapkan oleh seluruh mahasantri. Dia berharap agar seluruh kelas yang disediakan dapat diikuti dengan baik dan optimal. “Izin hanya akan diberikan jika digunakan sesuai dengan ketentuan yang ada,” tegasnya.

Baca juga, Pemimpin yang Suul Khuluq: Bahaya Bagi Umat dan Bangsa

Dalam kesempatan yang sama, Muamaroh juga meminta maaf atas sejumlah kekurangan dalam fasilitas di Pesma yang masih memerlukan perbaikan. “Kami berusaha keras untuk terus melakukan perbaikan. Mohon doanya agar kami dapat segera memperbaiki dan menambah fasilitas yang dibutuhkan,” ujarnya penuh harap.

Selain berbicara tentang kedisiplinan, Muamaroh juga kembali menekankan pentingnya mematuhi jam malam yang telah ditetapkan, yaitu pukul 22.00. Menurutnya, aturan ini bukan untuk membatasi kebebasan para mahasantri, melainkan sebagai upaya perlindungan. “Jam malam ini bukan untuk mengekang, tetapi untuk melindungi kalian karena kalian di sini dititipkan oleh orang tua,” jelasnya pada Rabu, (26/9).

Dengan aturan tersebut, Muamaroh berharap seluruh mahasantri dapat memahami dan menjadikannya sebagai langkah positif dalam menjaga disiplin dan keselamatan diri. “Kami berharap peraturan ini bisa menjadi pijakan bagi kalian dalam menjalani kehidupan yang lebih baik ke depannya,” pungkasnya.

Kontributor : Fika/Liz
Editor : M Taufiq Ulinuha

Muhammadiyah Jawa Tengah

Muhammadiyah Jawa Tengah adalah gerakan Islam yang mempunyai maksud dan tujuan menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam Jawa Tengah yang sebenar-benarnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE