Suling Bersama Bupati Kendal, H. Ikhsan Intizam ; Bacalah Al qur’an Sebelum Berangkat Kerja
PWMJATENG.COM, KENDAL – Al qur’an adalah kitab suci ummat Islam, pedoman hidup dalam mengarungi kehidupan. Membaca dan mempelajari Al qur’an sebagai salah satu bentuk ibadah yang sangat dianjurkan. Bacalah Al qur’an walaupun satu ayat sebelum menjalankan aktifitas, bekerja menuju tempat kerja, karenanya memiliki efek positif yang sangat dahsyat, dan bagi mereka yang membaca Al qur’an benar – benar akan dijaga dari bencana dan selalu dirakhmati oleh Allah. Demikian kata Wakil ketua PDM Kendal, H. Ikhsan Intizam, Lc, M. Ag saat menyampaikan tausiah pada acara Subuh Keliling (SULING) bersama Bupati Kendal, dr. Mirna Annisa, M. Si, Jum’at (23/2) di masjid Al Ittiba’ desa Caruban, Ringinarum, Kendal.
Dihadapan orang nomor satu di Kendal dan sejumlah jajaran Satuan Kerja Pemerintah Daerah (SKPD) Kab. Kendal, Ikhsan mengapresiasi kepada Pemerintah Kabupaten Kendal yang telah melaksanakan kegiatan Subuh Keliling bersama masyarakat.
“ Suling adalah program yang hebat dan cerdas, karena waktu subuh adalah waktu yang istimewa, yaitu tidak hanya disaksikan oleh bupati dan jajarannya, tetapi disaksikan pula oleh malaikat dengan memuji jamaahnya di hadapan Allah “ kata Ikhsan.
Menurut beliau, salah satu yang sangat ditakuti oleh orang – orang non Islam, Yahudi dan Nasrani adalah jika sholat subuh jumlah jamaahnya seperti sholat jum’ah.
Di bagian lain, Wadir STIT Muhammadiyah Kendal tersebut berharap subuh keliling sebagai momentum untuk membangkitkan masyarakat Kendal benar – benar mencintai Al qur’an.
“ Ibu Bupati selain telah menggerakkan subuh keliling, diharapkan juga menerbitkan surat edaran membaca Al qur’an sebelum bekerja “ pintanya, karena, lanjut ikhsan “ Allah berjanji, siapa yang mengerjakan 3 perkara maka tidak akan merugi, yaitu membaca Al qur’an, menegakkan sholat jamaah, dan menafkahkan sebagian rizkinya” ungkap koordinator Majelis Tarjih dan Tajdid PDM Kendal sambil mengutip Al qur’an Surat Al Fathir ayat 29 “ Sesunggunya orang2 yang selalu membaca kitab allah dan mendirikan sholat dan menafkahkan sebagian dari rizki yang kami anugerahkan kepada mereka dengn diam-diam dan terang-terangan, mereka itu mengharapkan perniagaan yang tidak akan merugi “.
Bagi Bupati Kendal, Subuh Keliling sebagai media untuk menyerap aspirasi masyarakat yang sebelumnya hal yang sama dilakukan Jum’at (19/1) di desa Merbuh, Kecamatan Singprojo.
Menurut Bupati, kegiatan Suling yang diperlukan para alim ulama, kyai, umaro’ dan warga masyarakat untuk menyampaikan unek – uneknya kepada pemerintah, serta memberi masukan, apa yang harus dilakukan oleh pemerintah dalam melayani masyarakatnya.
“ Pemkab Kendal sadar, bahwa pembangunan di Kabupaten Kendal tidak bisa berjalan sendiri tanpa dukungan dan kerjasama yang baik antara para kyai , alim ulama’, dan umaro’ “ kata Bupati.
Usai ber-Suling, Bupati yang juga didampingi Setda Kendal, Moh. Toha, ketua PDM Kendal, H. Muslim, ketua PCM Ringinarum, H. Moh. Sarwono, dan ketua Baznas, Kendal KH. Ubaidi dilanjutkan dengan kegiatan jalan sehat, peresmian MCK Mandiri di desa Caruban, dan penyerahan bantuan sebesar 5 juta rupiah kepada masjid Al Ittiba’ (Ghofur dan Dyah/MPI Kendal)