SMP Muhammadiyah 1 Surakarta Semarakkan Hari Guru Nasional
Solo, 25 November 2021. Dalam rangka Hari Guru Nasional, SMP Muhammadiyah 1 Surakarta menginstruksikan kepada segenap Civitas akademika SMP Muhammadiyah 1 Surakarta baik guru; karyawan; peserta didik kelas 7,8,9 baik yang Pertemuan Tatap Muka (PTM) maupun yang Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) untuk mendengarkan Pidato HGN (Hari Guru Nasional) yang disampaikan oleh Ketua Pimpinan Pusat Muhammadiyah Bapak Prof. Dr. KH. Haedar Nashir M.Si secara live YouTube.
Kepala SMP Muhammadiyah 1 Surakarta H.Ahmad Sukidi, S.ag, M.Pd menyatakan, “Kegiatan ini guna menguatkan kembali semangat Al Islam dan Kemuhammadiyahan khususnya bagi seluruh civitas akademika SMP Muhammadiyah 1 Surakarta”.
Baca Juga, Dua Siswa SD Muhammadiyah 1 Surakarta Ukir Prestasi Taekwondo
Prof. Dr. KH. Haedar Nashir M.Si pada Pidatonya menyampaikan “ Memperingati hari guru Nasional sebagai momentum penting untuk meneguhkan komitmen guru sebagai actor pendidik. Tidak pernah kenal lelah mendidik anak-anak Bangsa dengan beragam latar belakang dan masalah yang tidak ringan, tetapi tetap bermujahadah, bersungguh-sungguh penuh komitmen untuk terus mendidik akal budi anak-anak negeri untuk menjadi insan kamil, menjadi manusia yang utuh Iman dan takwanya, akhlak dan kepribadiannya, pikiran, ilmu, dan keahliannya sampai pada kebudayaan dalam perilaku sebagai insan yang berkeadaban mulia.
Siswa-siswi dan Guru yang hadir disekolah maupuan yang ada dirumah, mengikuti pidato Peringatan Hari Guru Nasional dengan khidmat. Siswa siswi SMP Muhammadiyah 1 Surakarta juga mencatat pesan penting dari Prof. Dr. KH. Haedar Nashir M.Si, sebagai bekal akhlak dan kepribadian sebagai Kader Bangsa.
(Humas-Frida)
Editor : Aisyah Mustika Putri