SMK Mutu Wonosobo Gandeng Puskesmas Wonosobo 1 Gelar Layanan Kesehatan Gratis untuk 1.000 Pelajar

PWMJATENG.COM, 6 November 2025 — Awal bulan November di SMK Muhammadiyah 1 (Mutu) Wonosobo diawali dengan kegiatan penuh manfaat. Puskesmas Wonosobo 1 hadir di lingkungan sekolah dalam Program Layanan Kesehatan yang diperuntukkan bagi seluruh pelajar dari kelas X, XI, hingga XII.
Kegiatan yang berlangsung selama tiga hari, Rabu–Jumat (5–8 November 2025) ini diikuti lebih dari 1.000 pelajar dengan antusiasme tinggi. Jenis pemeriksaan yang dilakukan meliputi pengecekan tekanan darah, kadar gula, kesehatan gigi dan mulut, pemeriksaan mata, serta pengukuran tinggi dan berat badan.
Tak hanya para pelajar, guru, karyawan, tenaga kebersihan, hingga pegawai kantin juga turut mendapatkan layanan kesehatan gratis tersebut. Kegiatan ini menjadi bentuk nyata kepedulian terhadap kesehatan seluruh warga sekolah.
Kepala SMK Mutu Wonosobo, Setya Rahmawanto, S.E., M.M., menyampaikan apresiasi dan rasa terima kasih kepada Puskesmas Wonosobo 1 atas kolaborasi yang terjalin dengan baik.
“Pemberian layanan kesehatan ini sangat bermanfaat bagi seluruh warga SMK Mutu Wonosobo. Melalui pemeriksaan kesehatan rutin, kami dapat lebih dini mengetahui kondisi kesehatan sehingga mampu menjaga kebugaran dan semangat belajar di sekolah,” ungkap Setya Rahmawanto.
baca juga:
Kegiatan ini juga mendapat dukungan luar biasa dari ekstrakurikuler Palang Merah Remaja (PMR) SMK Mutu Wonosobo, yang turut membantu kelancaran program sejak persiapan hingga pelaksanaan. Peran para anggota PMR menjadi bagian penting dalam menyukseskan jalannya kegiatan.
Program ini bertujuan untuk:
- Meningkatkan kesehatan dan kesejahteraan pelajar agar dapat mencapai potensi maksimal,
- Mencegah penyakit dan mengurangi angka kesakitan di lingkungan sekolah,
- Mengatasi masalah kesehatan yang dapat mengganggu proses belajar,
- Meningkatkan kesadaran dan kepedulian terhadap kesehatan diri dan lingkungan,
- Mendukung proses belajar melalui kondisi fisik yang sehat dan bugar, serta
- Meningkatkan kualitas hidup melalui layanan kesehatan yang menyeluruh dan berkelanjutan.
Melalui kegiatan ini, Puskesmas Wonosobo 1 dan SMK Mutu Wonosobo menunjukkan sinergi nyata dalam menciptakan lingkungan pendidikan yang sehat, produktif, dan berdaya saing. Para pelajar diharapkan mampu menjadi generasi muda yang cerdas, sehat, dan berprestasi.
Editor: Al-Afasy



