Berita

Sekretaris Umum PP Muhammadiyah Meninjau Korban Banjir Kudus

PWMJATENG.COM, KUDUS – Hari Ahad (14/2) Abdul Mu’ti (sekretaris umum PP Muhammadiyah) berkunjung ke Posko Pengungsian Banjir di Payaman, Mejobo. Kunjungan ini didampingi oleh Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kudus, MDMC Kudus, Anggota DPRD Kudus Budiono, Rokhim Sutopo, Endang Kursistiyanti dan Kepala BPBD Kudus beserta jajaran pimpinan pemerintahan desa Payaman.

Dalam kunjungan ini beliau melihat langsung bagaimana kondisi dapur umum, kondisi para pengungsi selain itu beliau juga menyerahkan beberapa bantuan. Kondisi banjir di Payaman sudah mulai berangsur-angsur surut. Kepala Desa Payaman menyampaikan membutuhkan adanya normalisasi sungai dan langsung disampaikan kepada Budiono selaku anggota DPRD Kudus.

Setelah dari Payaman beliau beserta rombongan melanjutkan perjalanan menuju Karangrowo, Undaan, dalam perjalanan beberapa rumah warga masih tergenang, akses jalan masih tergenang air dengan ketinggian air 40 cm. Abdul Mu’ti mendoakan semoga banjir di Kabupaten Kudus segera surut sehingga masyarakat dapat beraktivitas seperti sedia kala. (Redaktur MDMC Kudus)

Muhammadiyah Jawa Tengah

Muhammadiyah Jawa Tengah adalah gerakan Islam yang mempunyai maksud dan tujuan menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam Jawa Tengah yang sebenar-benarnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE