AUMBerita

Segera Daftar! UMS Buka Program Profesi Arsitektur Februari 2025

PWMJATENG.COM, Surakarta – Kegiatan Archfest 2024 yang diselenggarakan oleh Ikatan Alumni Teknik Arsitektur (IATA) Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) di Solo Paragon Mall berhasil menarik perhatian pengunjung. Acara tersebut menjadi ajang diskusi hangat tentang prospek karir lulusan arsitektur dan pembukaan Program Profesi Arsitektur (PPAr) di UMS.

Ketua Ikatan Arsitek Indonesia (IAI) Jawa Tengah, Resza Riskiyanto, mengungkapkan pandangannya mengenai kesempatan kerja bagi lulusan arsitektur. Dalam sebuah sesi talkshow pada Minggu (22/9), ia menegaskan bahwa lulusan arsitektur dapat langsung bekerja, tetapi belum bisa berprofesi sebagai arsitek.

“Setelah lulus, tentu bisa bekerja. Namun, pekerjaannya masih di bidang arsitektur, belum bisa disebut sebagai arsitek profesional,” jelas Resza.

Ia menjelaskan, lulusan arsitektur biasanya bekerja sebagai juru gambar, asisten arsitek, atau terlibat dalam perencanaan proyek. Namun, untuk menjadi arsitek profesional, seseorang harus menempuh pendidikan Program Profesi Arsitek (PPAr) atau mengikuti skema lain yang mencakup kurikulum pengalaman kerja selama tujuh tahun.

Resza pun memberikan saran kepada lulusan arsitektur yang ingin melanjutkan ke PPAr agar memulai pendidikan sambil bekerja. “Pengalaman kerja bisa diakui sebagai bagian dari proses menjadi arsitek profesional,” tambahnya.

Baca juga, Tingkatkan Kualitas Pembimbing Manasik Haji, PWM Jateng Gelar Sertifikasi bersama UIN RMS dan Kemenag

Indonesia saat ini memiliki 11 perguruan tinggi yang menyelenggarakan Program Profesi Arsitek. Beberapa di antaranya membatasi pendaftaran hanya untuk lulusan internal. Namun, UMS menawarkan kebijakan yang lebih terbuka.

Kaprodi Arsitektur UMS, Nur Rahmawati Syamsiyah, mengumumkan bahwa UMS akan membuka Program Profesi Arsitektur pada Februari 2025. Program ini terbuka untuk umum, bukan hanya untuk alumni UMS. “Kami akan memberikan diskon khusus bagi alumni UMS yang melanjutkan pendidikan profesi di sini,” ungkapnya.

Archfest 2024 juga mendapatkan tanggapan positif dari para pengunjung. Salah satu mahasiswa arsitektur UMS angkatan 2021, Lucky Athallah Majid, mengaku acara ini sangat menarik.

“Seru banget, ada pameran maket, stupa, dan karya arsitektur lainnya,” ujarnya. Ia bahkan sudah tiga kali mengunjungi pameran yang berlangsung selama empat hari tersebut.

Kontributor : Maysali
Editor : M Taufiq Ulinuha

Muhammadiyah Jawa Tengah

Muhammadiyah Jawa Tengah adalah gerakan Islam yang mempunyai maksud dan tujuan menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam Jawa Tengah yang sebenar-benarnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE