Berita

SD Muhammadiyah PK Banyudono Kunjungi UMKM Pembuatan Kipas Tangan

PWMJATENG.COM, Klaten, SD Muhammadiyah Program Khusus Banyudono berkunjung ke UMKM Pembuatan Kipas Tangan dalam rangka melaksanakan kegiatan rutin setelah Penilaian Tengah semester kali ini, siswa – siswi kelas 3 dengan jumlah 88 siswa yang berada di Kecamatan Polanharjo, Klaten pada Kamis (26/9).

Sesampainya disana siswa – siswi sangat antusias karena bisa melihat berbagai macam hasil kerajinan kipas tangan dengan motif yang beragam. Kipas tangan merupakan kerajinan yang dihasilkan melalui keterampilan tangan serta ketelitian dalam pengerjaannya agar bisa menghasilkan kerajinan kipas tangan yang bagus dan rapi.

“Terimakasih atas kunjungannya siswa SD Muhammadiyah PK untuk melihat serta ikutserta membuat kerajinan kipas tangan ditempat kita. Di era yang semakin modern Alhamdulillah kipas tangan masih bisa eksis sampai sekarang’ ujar Bapak Toha selaku pemilik Toha Putra Souvenir.

Baca juga: Latihan Sidang Pleno SD Muhammadiyah PK Banyudono Praktek di DPRD Boyolali

Setelah melihat berbagai hasil kerajinan kipas tangan, siswa – siswi SD Muhammadiyah PK membuat sendiri kerajinan yang masih tradisional dalam pembuatannya tersebut dengan dipandu oleh para pegawai disana.
Kipas tangan ditempat Bapak Toha biasa di buat untuk memenuhi pesanan souvenir pernikahan ataupun untuk perlengkapan dalam seni pertunjukan.

Setelah membuat kipas tangan bersama-sama, siswa-siswi SD Muhammadiyah PK melanjutkan berkunjung ke Pabrik Handuk Lumintu yang bertempat di Janti. Siswa-siswi diperlihatkan kegiatan pembuatan handuk di pabrik yang sudah berdiri sejak tahun 1960.

Kontributor: Pujiono

Editor : M Taufiq Ulinuha

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE