SD Muhammadiyah Ngluwar Juara Umum Kejuaraan Pencak Silat Usia Dini se Kabupaten Magelang
PWMJATENG.COM, MAGELANG – SD Muhammadiyah Ngluwar menjadi juara umum kejuaraan Pencak Silat usia dini yang dilaksanakan oleh DISDIKPORA Kab. Magelang. Kejuaraan yang diikuti 280 atlit ini berlangsung di aula SMP Muhammadiyah Muntilan dan diikuti berbagai perguruan pencak silat. SD Muhammadiyah Ngluwar menyumbangkan medali terbanyak diantaranya 7 medali emas, 1 Perak dan 8 Perunggu. Disusul SD Muhammadiyah Gunungpring yang menjadi juara umum ke 2. Sedangkan tingkat SMP diraih oleh SMP Muhammadiyah Muntilan sebagai juara umum.
Pelatih silat SD Muhammadiyah Ngluwar Nur Susilo mengatakan, saya bangga kepada anak-anaku utusan SD Muhammadiyah ngluwar, dengan iman dan akhlaq saya menjadi lemah tanpa iman dan akhlaq saya menjadi lemah. Kami berlatih seminggu sekali, tapi 2 minggu terakhir menjadi 3 kali untuk usaha yang maksimal, tambahnya.
Menurut ketua pertandingan, Bambamg Hermanto, kejuaraan ini dilaksanakan untuk mencari bibit pesilat dikabupaten magelang, juga sebagai upaya pendidikan karakter diusia dini. pada acara tersebut siswa didik untuk suportif dalam bertanding, dari situ di harapkan bisa membentuk mental anak untuk berjiwa kesatria, tambahnya.
SD Muhammadiyah Ngluwar, SD Muhammadiyah Gunungpring dan SMP Muhammadiyah Muntilan memilih pencak silat Tapak Suci Putera Muhammadiyah, untuk dijadikan ekstra. Selain Tapak Suci juga sebagai Ortom Muhammadiyah yang mengajarkan nilai-nilai ke Islaman, Tapak Suci Kab Magelang juga memiliki segudang prestasi baik tingkat daerah maupun Nasional. Tapak Suci juga sering menjadi juara umum dalam even kejuaraan di kab. Magelang.(NSP)