Berita

SD Muhammadiyah Kutoarjo Aplikasikan Contextual Learning Dengan Field Trip

pwmjateng.com, Purworejo (20/10/16), suasana berbeda terlihat dari biasanya di lingkungan SD Muhammadiyah Kutoarjo dimana siswa-siswinya hadir menggunakan pakaian adat daerah ke sekolah. Lebih tepatnya seluruh siswa kelas 1 yang berjumlah 110 siswa dengan ceria memasuki lingkungan sekolah dengan pakaian adat berbagai macam daerah. Penggunaan pakaian adat ini merupakan bagian dari implementasi contextual learning di luar kelas yang menyenangkan dilaksanakan sebagai agenda sekolah dalam bentuk field trip.

“Penyelenggaraan agenda yang dikemas dalam field trip ini merupakan bentuk aplikasi  contextual learning menyenangkan siswa berseragamkan pakaian adat guna mengenal budaya Indonesia dan Bhineka Tunggal Ika” ujar Suprayitno, S.Pd.I selaku Kepala SD Muhammadiyah Kutoarjo.

img-20161020-wa0025

Kegiatan diawali dengan kegiatan mengaji di kelas seperti biasa kemudian dilanjut acara jalan keliling kota disertai membagikan sticker do’a kepada kantor, sekolah dan masyarakat yang dilaluinya. Sekaligus  bertamu dan menyapa Kepala UPT Dikbudpora Kutoarjo. Sambutan hangat dan apresiasi dari Ka UPT beserta Bapak Ibu Pengawas.

Untuk menutup kegiatan siswa diajak melanjutkan perjalanan ke pantai dengan kereta ceria sebagai bahan memperoleh dan bercerita pengalaman yang menyenangkan.

img-20161020-wa0022

“Alhamdulillaah, semua lancar dan menyenangkan. Dengan harapan harapan berkesan untuk siswa. Kegiatan ini berjenjang dan terprogram. Beberapa pekan ke depan akan dilanjutkan untuk kelas diatasnya” pungkas beliau.

Agenda selanjutnya direncanakan untuk kelas 2 perjalanan ke daerah Gebang di sana belajar mengenal buah dan binatang dengan Bahasa Inggris. Kegiatan menyenangkan semua anak memancing bersama di kolam. Sedangkan untuk kelas 4 sudah siap untuk outbound dan belajar kedisiplinan di Kodim 412 Kabupaten Purworejo. Dan berlanjut untuk siswa kelas 6 dengan mengenal sistem pemerintahan. Berkunjung ke kantor DPR, KPU, PEMDA dan belajar sains ke Lab. Fisika UMP. (Dani)

Muhammadiyah Jawa Tengah

Muhammadiyah Jawa Tengah adalah gerakan Islam yang mempunyai maksud dan tujuan menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam Jawa Tengah yang sebenar-benarnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE