Santri MA Almatera Praktik Dakwah Lapangan di PCM Rowosari

PWMJATENG.COM, TEMANGGUNG – Bulan Puasa adalah bulan penuh barakah. Allah Subhanahu wa Taโala menurunkan Al-Qur’anul Karim sebagai pedoman hidup manusia. Siapa yang mengikutinya pastilah mendapat keselamatan dunia dan akhirat dan siapa yang menentangnya akan merugi di akhirat selamanya. Amal shalihnya ย memiliki nilai lebih tinggi dibanding dengan bulan lain di bulan puasa.
Dengan kemuliaan Ramadhan, MA Almatera (Al-Muโmin Muhammadiyah Tembarak) melaksanakan kegiatan latihan Praktik Dakwah Lapangan (PraPDL) di Kecamatan Rowosari, Kabupaten Kendal, yang diikuti oleh kelas XI IPA berjumlah 43. Kepala MA Al Matera Tembarak Temanggung Makmun Pitoyo melepas para kegiatan tersebut pada Rabu,( 22/5/ 2019) di halaman masjid Kampus I Ponpes Almatera Temanggung.
Dua hari sebelum penerjunan, para santriย dibekali pembekalan terlebih dahulu selama dua hari mulai Seni-Selasa (20-21/5/2019) dengan pemberian beberapa materi sebagai salah satu bahan praktik dakwah setelah para santri menyelesaikan seluruh rangkaian kegiatan ujian semester kenaikan kelas dan Penilaian Akhir Semester. Materi pembekalan yang diberikan meliputi; ahlaqul karimah, sekilas metode dakwah, tahsinul qurโan, materi dakwah untuk remaja dan anak-anak dan tata-tertib peserta Praktik Dakwah Lapangan.
Dalam sambutannya Makmun Pitoyo mengatakan, โBahwa mereka para peserta PraPDL adalah merupakan duta pondok pesantren yang diutus untuk menebar kebaikanย di tengah masyarakat, seperti Muadz Bin Jabal yang pernah diutus Nabi Muhammad untuk berdakwah ke negeri Yamanโ. Karena tujuan berdakwah adalah mencari kemuliaan dunia akhirat, maka cara-cara yang ditempuhpun tidak terlepas dari kemulyaan. โPara peserta PDL harus paham terhadap hakikat kemulyaan tersebut,โ imbuh Makmun Pitoyo. Praktik Dakwah lapangan yang berlangsung selama sepuluh hari dan akan berakhir tiga hari sebelum Hari Raya Iedul Fitri tahun 1440 Hijriyah.
Sholihin yang menjabat sebagai pengurus dan mewakili Pimpinan Cabang Muhammadiyah Rowosari Kabupaten Kendal, beliau menyambut gembira terhadap kegiatan PDL Santri MA Almatera Temanggung yang beberapa bulan sebelumnya telah mengadakan musyawarah dengan kepala Madrasah Makmun Pitoyo terkait dengan kegiatan dimaksud.
Sebanyak empat puluh tiga santri MA Almatera kelas XI IPA yang melaksanakan PraPDL, mereka dibagi menjadi dua belas kelompok yang akan ditempatkan dibeberapa lokasi yang tersebar di seluruh wilayah Cabang Rowosaria. Para Pimpinan Ranting Muhammadiyah telah siap menerima kegiatan PraPDL dengan ikhlas dan menyambut para santri demi suksesnya kegiatan sampai akhir kegiatan.
Tempat penyambutan kedatangan para peserta PraPDL santri MA Almatera Tembarak Temanggung yang bertempat di Aula SMP Muhammadiyah Rowosari Kendal, penerimaannya langsung diterima oleh pengurus pimpinan Cabang Muhammadiyah Rowosari. โKita sangat senang dan gembira dengan kegiatan ini,ย syukur jumlah harinya ditambah dan lebih dari sepuluh hari dan di tahun depan bisa ada lagi kegiatan seperti ini di daerah ini ,โ kata Sholihin dalam memberikan di acara penyambutan. Para pimpinan ranting di Rawasari merasa senang juga dengan kegiatan yang berlangsung, mereka sependapat dengan yang disampaikan oleh Jumali yang menjadiย Pimpinan Cabang Muhammadiyah di Rowosari yang sangat posistif untuk pembinaanย anak-anak sebaga generasi muda yang mempunyai tanggungjawab besar untuk mengurus permasalahan ummat.ย (Khamid, ย MA Almatera Tembarak Temanggung)