BeritaKabar DaerahPWA Jateng

PWA Jateng Tingkatkan Kualitas SDM Guru KB & TK Aisyiyah Jepara, Ini Pesan Pentingnya!

PWMJATENG.COM, Jepara – KB Aisyiyah 08 dan TK Aisyiyah 13 Jepara mendapatkan pembinaan khusus terkait penguatan SDM dan pengembangan program unggulan sekolah dari Majelis Pauddasmen PWA Jawa Tengah. Acara ini berlangsung pada Rabu, 25 September 2024, bertepatan dengan 22 Rabiul Awwal 1446 H, di Aula KB & TK Aisyiyah 13 Jepara, Jl. Kromodiwiryo RT 15/RW 3, Purwogondo, Kalinyamatan, Jepara.

Pembinaan ini menjadi bagian dari program sekolah tahun ajaran 2024/2025 dengan tujuan meningkatkan profesionalitas guru dan tenaga kependidikan. Harapannya, sekolah dapat mencapai predikat unggul dan menjadi contoh bagi TK Aisyiyah di Kabupaten Jepara.

Dalam acara tersebut, hadir Nurti Wijayanti dan Yani Mulyani dari Divisi Sumber Daya Manusia Majelis Pauddasmen PWA Jawa Tengah, bersama 25 peserta yang terdiri dari pengurus, komite, guru, serta tenaga kependidikan.

Yani Mulyani, dalam arahannya, menekankan pentingnya memenuhi standar PAUD unggulan Aisyiyah. “Penampilan sekolah yang bersih, rapi, indah, dan tertata baik sangat penting,” ujar Yani. Ia menambahkan bahwa perhatian juga harus diberikan pada delapan standar pengelolaan PAUD, terutama standar proses dan pembiayaan yang harus dicermati oleh penyelenggara PAUD, termasuk PAUD Aisyiyah.

Baca juga, Muhammadiyah: Menuju Persyarikatan yang Maju, Profesional, dan Modern (MPM)

Selama observasi di dalam kelas, Yani memberikan beberapa catatan penting kepada para guru:

  1. Pembelajaran harus berpusat pada anak dan bersifat holistik integratif.
  2. Lingkungan sekolah harus berkualitas dan mendukung perkembangan anak.
  3. Guru wajib memiliki keterampilan dalam mengelola emosi, bahasa, serta motorik anak.
  4. Penataan display kelas dan gambar-gambar harus diperhatikan.
  5. Ruang kelas sebaiknya berwarna cerah namun tetap lembut.
  6. Volume suara guru harus disesuaikan dengan kapasitas kelas.
  7. Guru dianjurkan sering memberikan pertanyaan terbuka kepada anak.
  8. Pembelajaran harus disesuaikan dengan tahapan perkembangan anak.

Pembinaan bagi para guru berlangsung setelah kegiatan belajar-mengajar selesai, hingga pukul 14.00 WIB. “Saya, selaku Kepala TK Aisyiyah 13, memandu pembinaan bersama Yani Mulyani, yang memberikan simulasi langsung tentang bagaimana memberikan pertanyaan terbuka kepada anak,” jelas Nurul Hidayah, Kepala TK Aisyiyah 13.

Acara ditutup dengan salam-salaman bersama seluruh peserta tepat pukul 14.00 WIB, menandai berakhirnya kegiatan pembinaan.

Kontributor : Nurul H
Editor : M Taufiq Ulinuha

Muhammadiyah Jawa Tengah

Muhammadiyah Jawa Tengah adalah gerakan Islam yang mempunyai maksud dan tujuan menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam Jawa Tengah yang sebenar-benarnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE