AUMBerita

Penuh Haru! Halalbihalal Unimus Jadi Momentum Emas Pererat Silaturahmi dan Wujudkan Kampus Tanpa Perundungan

PWMJATENG.COM, Semarangย โ€“ย Universitas Muhammadiyah Semarang (Unimus) kembali menggelar tradisi Halalbihalal dan silaturahmi yang sarat makna, tak lama setelah berakhirnya bulan suci Ramadan. Acara ini bukan sekadar ajang saling bermaafan, tetapi juga menjadi momentum penting dalam memperkuat kolaborasi dan kebersamaan antar sivitas akademika.

Rangkaian kegiatan dimulai dengan pembacaan ayat suci Al-Qurโ€™an. Setelah itu, Wakil Rektor I, Budi Santosa, menyampaikan sambutan yang menggarisbawahi pentingnya acara ini bagi Unimus. Ia menegaskan bahwa Halalbihalal bukan sekadar seremoni, melainkan ajang mempererat sinergi untuk meningkatkan prestasi kampus.

โ€œMari kita jadikan Halalbihalal ini sebagai momentum memperkuat kerja sama seluruh keluarga besar Unimus. Kita harus bersatu dan bersinergi agar Unimus semakin diperhitungkan di tingkat nasional maupun internasional,โ€ ujar Budi.

Acara dilanjutkan dengan tausiyah oleh Rektor Unimus, Masrukhi. Dalam tausiyahnya, ia mengajak seluruh sivitas akademika untuk menjadi pribadi yang rendah hati dan menjauhi kesombongan. Ia menekankan bahwa hanya Allah SWT yang pantas memiliki sifat takabur.

โ€œSebagai bagian dari Unimus, kita wajib menciptakan lingkungan yang nyaman, menggembirakan, memajukan, dan memuliakan. Kita harus menghadirkan suasana kampus yang ramah untuk semua, termasuk mahasiswa dan masyarakat. Tidak boleh ada perundungan, mari kita rangkul semua,โ€ tegas Masrukhi.

Baca juga, Menjaga Kesucian Hati Pasca Ramadan: Renungan Idulfitri dalam Perspektif Spiritual

Lebih lanjut, ia mengingatkan pentingnya peningkatan mutu perkuliahan sebagai bagian dari misi besar Unimus dalam mencetak lulusan yang unggul. Menurutnya, kenyamanan saja tidak cukup jika tidak dibarengi dengan kualitas pendidikan yang mencerahkan.

โ€œKualitas perkuliahan yang bermutu harus kita perjuangkan. Mahasiswa bukan hanya peserta didik, tetapi bagian penting dari keluarga besar Unimus. Mereka adalah calon pemimpin bangsa dan kader Muhammadiyah yang akan membawa perubahan,โ€ imbuhnya.

Masrukhi juga mengajak seluruh sivitas akademika untuk berkomitmen menjadikan Unimus sebagai kampus yang unggul, baik dalam keilmuan maupun kemanusiaan. Ia optimistis bahwa dengan kerja keras bersama dan ridha Allah SWT, Unimus akan terus berkembang menjadi kampus Islami yang memberikan manfaat luas.

โ€œUnimus harus menjadi tempat yang menyenangkan dan menumbuhkan, bukan hanya tempat belajar. Dengan semangat kebersamaan, kita bisa mewujudkan kampus yang terakreditasi unggul dan bermanfaat bagi umat dan bangsa,โ€ tandas Masrukhi.

Acara ditutup dengan saling bersalaman di antara seluruh peserta. Momen tersebut menciptakan suasana haru dan hangat, simbol bahwa meski berbeda peran dan posisi, semua bersatu dalam satu semangat: memajukan Unimus.

Ass Editor : Ahmad; Editor :ย M Taufiq Ulinuha

Muhammadiyah Jawa Tengah

Muhammadiyah Jawa Tengah adalah gerakan Islam yang mempunyai maksud dan tujuan menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam Jawa Tengah yang sebenar-benarnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE