BeritaKabar Daerah

Pengajian PCM Pecangaan Gempar! Muttaqin Bagi Tips Dakwah Gembira

PWMJATENG.COM, Jepara – Muttaqin, seorang tokoh dari Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Jepara, dalam acara pengajian Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Pecangaan di Masjid At-Taqwa, Pimpinan Ranting Muhammadiyah (PRM) Pulo Darat, Sabtu malam (19/10/2024), menyampaikan pesan tentang pentingnya dakwah yang menggembirakan.

Dalam ceramahnya, Muttaqin menekankan pentingnya mengajak anak-anak untuk ikut serta dalam kegiatan pengajian. “Mengajak anak-anak ke masjid dan majlis taklim adalah bagian dari dakwah yang menyenangkan. Cara yang bisa dilakukan adalah dengan memberikan doorprize atau hadiah yang menarik. Hal ini terbukti efektif di PRM Bucu, di mana kami sering menggunakan grup WA untuk menginformasikan hadiah tersebut,” ujar Muttaqin.

Ia juga menambahkan bahwa mengajak anak-anak ke masjid adalah upaya untuk menumbuhkan kecintaan terhadap ilmu agama sejak dini. “Ajak anak dan cucu ke masjid dalam rangka tholabul ilmi (menuntut ilmu),” tambahnya.

Selain itu, Muttaqin yang juga menjabat sebagai Ketua PRM Bucu, menjelaskan bahwa kegiatan dakwah merupakan salah satu bentuk jihad. “Jihad bisa dilakukan dengan harta dan jiwa. Mengajak orang untuk mencintai agama dan masjid adalah bagian dari jihad,” katanya.

Pada pengajian ini, Muttaqin juga membahas beberapa keputusan Himpunan Putusan Tarjih Muhammadiyah mengenai tata cara shalat dan pemulasaraan jenazah, termasuk proses memandikan, mengkafankan, hingga menguburkan. “Majelis Tarjih berharap hal-hal ini bisa disampaikan dengan baik kepada masyarakat,” imbuhnya.

Baca juga, Dodok Sartono Dorong Lazismu Jadi Contoh Nasional dalam Manajemen Berkelanjutan

Dalam kesempatan itu, Muttaqin juga menyinggung soal durasi bacaan surat dalam shalat berjamaah. “Imam sebaiknya membaca surat yang pendek, cukup seperti surat Sabihisma atau Alam Taro. Hal ini penting agar jamaah tidak merasa berat,” jelasnya.

Tak hanya itu, ia juga memberikan penjelasan tentang tata cara bacaan dalam shalat, baik ketika menjadi imam maupun makmum, serta pandangan terkait bacaan basmalah dalam surat Al-Fatihah yang dibaca secara pelan atau keras.

Acara pengajian ini dipandu oleh Muhail, dan sambutan disampaikan oleh Ketua PRM Pulo Darat, Zaenal Fatoni. Dalam sambutannya, Zaenal mengucapkan rasa syukur atas terselenggaranya pengajian tersebut. “Syukur Alhamdulillah kita bisa hadir di majelis ini. Semoga ilmu yang kita dapat bermanfaat dan kita mampu menjalankan ajaran agama sesuai tuntunan Rasulullah Muhammad Saw. Setiap amalan yang tidak sesuai tuntunan Nabi Muhammad akan tertolak,” ujar Zaenal.

Salah satu peserta pengajian, Suryanto, yang berasal dari Lebu Awu, memberikan kesan positif terhadap kegiatan ini. “Pengajian seperti ini sangat bagus dan harus terus dilaksanakan. Semoga ke depannya, peserta pengajian semakin bertambah, terutama dari kalangan anak-anak muda,” harapnya.

Kontributor : Edi Sulton
Editor : M Taufiq Ulinuha

Muhammadiyah Jawa Tengah

Muhammadiyah Jawa Tengah adalah gerakan Islam yang mempunyai maksud dan tujuan menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam Jawa Tengah yang sebenar-benarnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE