Penampilan Perdana Drumband TK Surya Ceria Bikin Heboh Car Free Day Karanganyar!

PWMJATENG.COM, Karanganyar – Suasana Car Free Day (CFD) Karanganyar pada Minggu pagi, 14 April 2025, mendadak semarak oleh aksi memukau dari group drumband TK Surya Ceria Aisyiyah. Bertempat di sisi utara Alun-Alun Karanganyar, 57 siswa TK B yang tergabung dalam ekstra drumband tampil percaya diri dan kompak, meskipun ini merupakan penampilan perdana mereka pada tahun ajaran 2024/2025.
Acara ini merupakan bagian dari rangkaian milad PAUD Surya Ceria Aisyiyah Karanganyar. Warga yang hadir pun tampak antusias menyaksikan atraksi anak-anak yang mengenakan seragam penuh warna dan memainkan alat musik perkusi dengan semangat. Para pelatih, Dullah dan Wawan, terlihat mendampingi dengan penuh semangat.
Kepala Sekolah TK Surya Ceria Aisyiyah, Aini Rukhayati, menyampaikan bahwa pertunjukan ini bukan sekadar hiburan semata. “Kami ingin menumbuhkan rasa percaya diri dan semangat belajar anak sejak dini. Selain itu, ini juga menunjukkan keseriusan guru dalam mengembangkan potensi peserta didik,” ujar Aini.
Grup drumband SCA membawakan sejumlah lagu daerah dengan aransemen medley. Di antaranya adalah lagu “Yamko Rambe Yamko” dari Papua yang mengundang tepuk tangan dari para penonton. Penampilan mereka tak hanya menambah kemeriahan CFD, tetapi juga menjadi sarana promosi lembaga pendidikan tersebut kepada masyarakat luas.
Baca juga, Beragama di Tengah Polarisasi: Tantangan Muslim Menjaga Ukhuwah
“Anak-anak sangat menikmati proses latihannya. Meskipun ini kali pertama tampil, mereka sudah menunjukkan kekompakan luar biasa,” ujar Wawan, salah satu pelatih drumband. Ia menambahkan bahwa latihan rutin dan pendekatan yang menyenangkan membuat anak-anak mudah menyerap materi.

Aini juga menuturkan bahwa pertunjukan drumband ini menjadi bagian dari strategi membangun citra lembaga yang aktif dan kreatif. Menurutnya, pendekatan pendidikan yang menyenangkan perlu dikembangkan sejak usia dini. “Kami percaya bahwa anak-anak yang bahagia dalam belajar akan tumbuh menjadi pribadi yang percaya diri dan siap menghadapi masa depan,” katanya.
PAUD Surya Ceria Aisyiyah sendiri telah dikenal sebagai lembaga yang sarat prestasi. Selain sukses dalam kegiatan akademik dan pengembangan karakter, sekolah ini juga kerap menjuarai lomba-lomba tingkat taman kanak-kanak, termasuk lomba drumband.
Dengan keberhasilan penampilan perdana ini, pihak sekolah berharap semakin banyak orang tua yang tertarik menyekolahkan anak-anak mereka di PAUD Surya Ceria Aisyiyah Karanganyar. “Kami membuka ruang seluas-luasnya bagi masyarakat untuk mengenal lebih dekat program-program unggulan kami,” jelas Aini.
Warga Karanganyar yang hadir dalam CFD pun tak luput memberikan pujian. “Lucu dan menggemaskan! Saya jadi ingin mendaftarkan anak saya ke sekolah ini,” ujar Tika, salah satu pengunjung CFD.
Kontributor : Melati Yeka
Ass Editor : Ahmad; Editor : M Taufiq Ulinuha