PWMJATENG.COM, Kendal – Bertempat di Six Water Game Weleri, siswa kelas IX yang telah sukses menyelesaikan pendidikannya di SMP Muhammadiyah Weleri dilepas sebaga Purnawiyata Angkatan 57 SMP Muhammadiyah Weleri, Kamis (8/6/2023).
Pelepasan Purnawiyata dihadiri berbagai tokoh, di antaranya : Pengawas SMP Drs. Suyoko, M.Par., Ketua Majelis Dikdasmen PNF PDM Kendal Drs. H. Sodiq Purwanto, M.Pd., Ketua PCM Weleri KH. Ali Mu’zi, Kepala SMP Muhammadiyah 1 Weleri Dra. Dwi Puji Rahayu, M.Pd., Komite Sekolah Drs. H. Waluyo Hadi, M.Pd., serta para tamu undangan lainnya.
Kepala SMP Muhammadiyah 1 Weleri Dra. Dwi Puji Rahayu, M.Pd. dalam sambutannya menyampaikan rasa bangganya kepada para siswa yang baru saja sah menjadi alumni.
”Para siswa-siswi SMP Muhammadiyah 1 Weleri yang saya cintai dan banggakan, kalian adalah generasi penerus yang bertugas untuk menjadi melanjutkan perjuangan para pahlawan. Dengan ini kami melepas kalian, namun demikian kalian masih anak anak kami,” ungkap Dwi Puji.
Ketua Majelis Dikdasmen PNF PDM Kendal Drs. H. Sodiq Purwanto, M.Pd. dalam sambutannya menyampaikan kepada para Purnawiyata bahwa jangan pernah menyesal bersekolah di Muhammadiyah.
“Jangan menyesal bersekolah di Muhammadiyah. Kalian telah dibekali ilmu dan spirit-spirit agama yang terdiri dari Aqidah, Akhlak, dan Kemuhammadiyahan. Itu semua bekal kalian yang nanti pada waktunya dapat membantu kalian beramar ma’ruf nahi munkar di kalangan masyarakat agar terwujudnya masyarakat Islam yang sebenar-benarnya,” ungkap Sodiq.
Baca juga, TS UMS Borong Medali di Kejurnas Magelang Championship 2023
Pengawas Sekolah Drs. Suyoko, M.Par. dalam sambutannya menyampaikan bahwa pemerintah menaruh kepercayaan kepada Muhammadiyah. Hal tersebut disebabkan Muhammadiyah telah sukses mendidik dan melahirkan anak bangsa yang cerdas, berakhlak, dan agamis.
“Silahkan untuk seluruh peserta didik di Muhammadiyah saya percayakan kepada Ketua Dikdasmen PDM Kendal yakni Drs. H. Sodiq Purwanto, M.Pd. agar nanti setelah lulus ini bisa langsung yang ingin masuk ke sekolah Muhammadiyah bisa di percepat,” tegasnya.
Di akhir sesi sambutan, Ketua PCM Weleri KH. Ali Mu’zi menyampaikan kepada para hadirin agar tidak mempermasalahkan biaya pendidikan, sebab hal biaya pendidikan sebanding dengan hasil yang diperoleh.
“Sekolah di Muhammadiyah itu mudah, jangan memberatkan biaya, insyaallah rezeki panjenengan sedoyo dipermudah. Dulu saya meyekolahkan anak saya di Universitas Muhammadiyah, dapat lulus melalui hasil kerja menjadi guru di Muhammadiyah. Itu semua kita niatkan ikhlas demi anak-anak kita. Maka Allah Swt. akan membantu memperlancar rezeki kita,” pungkasnya.
Kontributor : Muhammad Farel Rajendra Nanto
Editor : M Taufiq Ulinuha